SuaraSumut.id - Musa Rajekshah kembali mengambil cuti sebagai Wakil Gubernur Sumatera Utara. Hal itu dilakukakannya agar fokus memenangkan calon-calon yang didukung oleh Partai Golkar di Pilkada serentak se-Sumut.
Demikian ditulis Wagub yang akrab disapa Ijeck ini di akun instagram @musa_rajekshah, Jumat (27/11/2020).
"Per hari ini sampai dengan Jumat (27/11), saya sudah mengambil cuti sebagai Wakil Gubernur Sumut," tulis Ijeck.
Cuti yang diambil sebagai bentuk keseriusan Ketua DPD Partai Golkar Sumut ini mendukung para jagoan dari Golkar.
Ia berharap, seluruh kader Golkar berusaha dengan maksimal memenangkan calon-calon yang diusung dari Partai Golkar.
"Mari sama-sama kita mewujudkan cita-cita partai, mengembalikan kejayaan Partai Golkar secara nasonal dan Sumatera Utara pada khususnya," tulisnya.
Ini merupakan kali kedua Ijeck mengambil cuti. Dia sebelumnya cuti pada 19 hingga 21 November 2020.
Diketahui, ada beberapa jagoan yang diusung Partai Golkar di Pilkada serentak se-Sumut. Di Pilkada Medan, Bobby Nasution-Aulia Rachman diusung Golkar bersama tujuh partai lainnya, yakni PDIP, Gerindra, PAN, Hanura, NasDem, PPP, dan PSI.
Paslon tersebut bakal melawan Akhyar Nasution-Salman Alfarisi yang diusung PKS dan Demokrat.
Baca Juga: Pilkada Medan, dari Akhyar Sanggah Data hingga Bobby 'Serang' Petahana
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini