SuaraSumut.id - Sentra Gakkumndu Tanjungbalai, Sumatera Utara melakukan klarifikasi dan identifikasi kasus dugaan politik uang.
Ada enam orang warga Kelurahan Mata Halasan diserahkan oleh Polsek Kecamatan Tanjungbalai Utara. Keenam orang itu berinisial MI, GV, HB (laki-laki) dan A, IPS, dan H (perempuan).
"Setelah tadi malam kami menerima penyerahan dari pihak kepolisian, hari ini kami mulai proses dengan melakukan klarifikasi dan identifikasi terhadap keenam orang tersebut," kata staf Hukum Penindakan Pelanggaran (HPPS) dan Sengketa Bawaslu Kota Tanjungbalai, Nikmal, dilansir Antara, Selasa (8/12/2020).
Selain menerima penyerahan enam orang itu, kata Nikmal, pihaknya juga menerima lampiran barang bukti berupa uang Rp 200 ribu dan lembaran kertas catatan.
"Kasusnya masih diproses, kami belum bisa menetapkan apakah ini temuan atau pelanggaran dugaan politik uang. Kita lihat saja hasil klarifikasi dan identifikasi," pungkasnya.
Sebelumnya, keenam orang itu tertangkap tangan saat akan bertransaksi (politik uang) untuk memenangkan salah satu pasangan calon.
Kapolsek Tanjungbalai Utara, Iptu S Tambunan mengatakan, keenamnya diamankan karena terlibat pertengkaran yang ditenggarai berkaitan dengan Pilkada Tanjungbalai 2020.
"Karena berkaitan dengan Pilkada, maka masalahnya kami serahkan ke Sentra Gakkumdu," jelasnya.
Baca Juga: Polrestabes Medan Kerahkan 1.350 Personel Amankan Pilkada Serentak
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana