SuaraSumut.id - Seorang ibu rumah tangga di Nias Utara, Sumatera Utara nekat menghabisi nyawa ketiga anaknya saat sang suami pergi ke TPS untuk menyoblos.
Perempuan berinisial MT itu menghabisi ketiga anaknya yang masih balita dengan cara menggorok leher mereka.
Menyadur dari Medanheadlines.com --jaringan Suarasumut.id, MT membunuh anaknya yang masing-masing berinisial YL (5), SL (4), dan DL (2).
MT melakukan aksi sadisnya ketika suami dan keluarganya tengah sibuk pergi ke TPS untuk melakukan memberikan suara dalam Pilkada Serentak 2020.
Baca Juga: Sadis! Ibu Gorok Leher 3 Anak saat Ditinggal Nyoblos, Semua Masih Balita
Suami dan anak sulungnya berikut kakek dan nenek korban pergi pada Rabu pagi (9/12/2020) ke TPS II Desa Banua Sibohou yang berjarak sekitar 5 kilometer dari rumah mereka.
Sementara itu, MT dan ketiga anaknya tetap tinggal di rumah yang terletak di pedalaman.
Pada siang hari, sekira pukul 12.00 WIB, nenek dan kakak korban pulang ke rumah. Alangkah terkejutnya mereka ketika melihat tiga balita telah terkapar dan tak bernyawa dengan luka parah di leher.
“Sedangkan pelaku berada disamping ketiga korban dengan posisi tidur terlentang dan sebilah parang berada disamping pelaku,” sebut Paur Humas Polres Nias, Aiptu Yadsen.
Nenek dan kakak korban sontak menghubungi kerabatnya dan menunggu hingga suami MT datang.
Baca Juga: Teganya, Wanita Habisi Nyawa 3 Anak Balitanya saat Keluarga Lain ke TPS
Warga kemudian menghubungi polisi setempat. Kapolsek Tuhemberua AKP Ibe J. Harefa dan Personil Polsek Tuhemberua bersama dengan Kasat Reskrim Polres Nias AKP Junisar R. Silalahi S.H. dan Personil Sat Reskrim Polres Nias menuju Tempat kejadian tersebut.
“Polisi kemudian mengamankan pelaku. Disita juga barang bukti berupa satu bilah parang yang digunakan pelaku untuk menggorok leher ke tiga anaknya tersebut.
Ketiga jazad balita malang itu lantas dibawa ke RSUD Gunungsitoli untuk diverifikasi.
Polisi menyebut, hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa pelaku melakukan pembunuhan terhadap anaknya karena faktor ekonomi.
Berita Terkait
-
Pramono Anung Mengaku Bakal Gunakan Hak Suaranya di TPS Kawasan Cipete
-
Sebelum Diperkosa dan Dibunuh, Jessica Sempat Ditawari Rp 200 Ribu Oleh Sopir Travel
-
Jessica Sollu Diperkosa Lalu Dibunuh Sopir Travel, Jasadnya Dibuang ke Jurang
-
Kecewa Tidak Lulus Ujian, Siswa di China Tikam Murid Lain: 8 Orang Tewas 17 Luka-luka
-
Menguak Sisi Gelap Masyarakat Elitis dalam Novel Ferris Wheel at Night
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Amankan Pilkada Serentak 27 November di Sumut, 12 Ribu Polisi Dikerahkan
-
Bobby Nasution-Surya Kampanye Akbar, Ajak Pendukung Datang ke TPS-Coblos Nomor 1
-
Kampanye Akbar Bobby-Surya, Gelorakan Semangat Bersama Membangun Sumut
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya Sajikan Berbagai Info tentang Properti
-
Apresiasi Loyalitas Nasabah, CIMB Niaga Gelar XTRA XPO di Medan