SuaraSumut.id - Seorang ibu rumah tangga di Nias Utara, Sumatera Utara nekat menghabisi nyawa ketiga anaknya saat sang suami pergi ke TPS untuk menyoblos.
Perempuan berinisial MT itu menghabisi ketiga anaknya yang masih balita dengan cara menggorok leher mereka.
Menyadur dari Medanheadlines.com --jaringan Suarasumut.id, MT membunuh anaknya yang masing-masing berinisial YL (5), SL (4), dan DL (2).
MT melakukan aksi sadisnya ketika suami dan keluarganya tengah sibuk pergi ke TPS untuk melakukan memberikan suara dalam Pilkada Serentak 2020.
Suami dan anak sulungnya berikut kakek dan nenek korban pergi pada Rabu pagi (9/12/2020) ke TPS II Desa Banua Sibohou yang berjarak sekitar 5 kilometer dari rumah mereka.
Sementara itu, MT dan ketiga anaknya tetap tinggal di rumah yang terletak di pedalaman.
Pada siang hari, sekira pukul 12.00 WIB, nenek dan kakak korban pulang ke rumah. Alangkah terkejutnya mereka ketika melihat tiga balita telah terkapar dan tak bernyawa dengan luka parah di leher.
“Sedangkan pelaku berada disamping ketiga korban dengan posisi tidur terlentang dan sebilah parang berada disamping pelaku,” sebut Paur Humas Polres Nias, Aiptu Yadsen.
Nenek dan kakak korban sontak menghubungi kerabatnya dan menunggu hingga suami MT datang.
Baca Juga: Sadis! Ibu Gorok Leher 3 Anak saat Ditinggal Nyoblos, Semua Masih Balita
Warga kemudian menghubungi polisi setempat. Kapolsek Tuhemberua AKP Ibe J. Harefa dan Personil Polsek Tuhemberua bersama dengan Kasat Reskrim Polres Nias AKP Junisar R. Silalahi S.H. dan Personil Sat Reskrim Polres Nias menuju Tempat kejadian tersebut.
“Polisi kemudian mengamankan pelaku. Disita juga barang bukti berupa satu bilah parang yang digunakan pelaku untuk menggorok leher ke tiga anaknya tersebut.
Ketiga jazad balita malang itu lantas dibawa ke RSUD Gunungsitoli untuk diverifikasi.
Polisi menyebut, hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa pelaku melakukan pembunuhan terhadap anaknya karena faktor ekonomi.
Berita Terkait
-
Sadis! Ibu Gorok Leher 3 Anak saat Ditinggal Nyoblos, Semua Masih Balita
-
PSU Pilkada Tangsel di TPS 15, Penyebabnya Dikibuli Oknum Ngaku Ketua KPPS
-
Ditemukan Pelanggaran, 3 TPS Lakukan Pemungutan Suara Ulang Pilkada Tangsel
-
Sadis, Ayah Penggal Kepala Anak dan Simpan Jenazahnya di Dalam Rumah
-
Pemilih Bengkalis Salah Tempat Coblos, 3 TPS Gelar Pemungutan Suara Ulang
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh