SuaraSumut.id - Kecelakaan terjadi di Jalan Asahan, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Jumat (18/12/2020).
Kecelakaan terjadi antara satu unit bus Pariwisata BK 7030 DI yang membawa rombongan pesta dengan truk BK 8600 GT bermutan kayu.
Insiden itu mengakibatkan tujuh orang mengalami luka-luka. Korban luka adalah sopir dan kernet bus Yuhendra (39) serta Tongon Sinaga (32).
Penumpang Nerita Sinaga (50), Elperia Marpaung (61) dan Roswalden Sinaga (57). Sementara sopir dan kernek truk, yaitu Sulianto (43) dan Muhammad Angga (16).
Baca Juga: Kecelakaan Bus BKO Brimob Polda Sumsel, 4 Anggota Masih Dirawat
Dilansir dari Antara, peristiwa berawal saat bus dari arah Pematangsiantar. Saat di lokasi tepatnya di depan Korem 022 Pantai Timur, bus hendak memperlambat kendaraan karena di depan ada kendaraan lain.
Namun rem tidak berfungsi. Sopir mengarahkan bus ke kanan untuk mendahului guna menghindari tabrakan. Naas, dari arah berlawanan truk angkut kayu melintas, sehingga tabrakan pun terjadi.
Kanit Laka Polres Simalungun Ipda Ramadhan mengaku, pihaknya sudah mengamankan kendaraan dan membawa korban berobat.
Penumpang bus bernama Karsianus Lianson Sinaga (63) mengaku, mereka hendak menghadiri pesta di Perumnas Batu Enam, Kabupaten Simalungun.
Baca Juga: Ormas Islam Akan Menyatakan Sikap Terkait Tewasnya 6 Laskar FPI Siang Ini
Berita Terkait
-
Bus Rombongan Pernikahan Terjun ke Sungai di Pakistan, Pengantin Wanita Satu-satunya yang Selamat
-
Viral Ayah di Padangsidimpuan Minta Bantuan Prabowo, Anaknya Jadi Tersangka Gegara Terima Video Asusila
-
5 Lowongan Kerja Pabrik Medan Terbaru: Cek Posisi dan Kualifikasinya!
-
Perampok Bersenpi Beraksi di Langkat, Sopir Truk Bawa 10 Ton Beras Jadi Korbannya
-
99 Pimpinan Ponpes di Tabagsel Bersatu Menangkan Bobby-Surya di Pilgub Sumut
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara
-
Pakai AC di Kelas, Orang Tua Murid Keluhkan Iuran Rp 20 Ribu untuk Bayar Listrik di SMA Negeri 1 Bontang
-
KPU Kaltim Pastikan Debat Ketiga Berlangsung Kondusif, Aturan Diperketat