SuaraSumut.id - Kecelakaan terjadi di Jalan Asahan, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Jumat (18/12/2020).
Kecelakaan terjadi antara satu unit bus Pariwisata BK 7030 DI yang membawa rombongan pesta dengan truk BK 8600 GT bermutan kayu.
Insiden itu mengakibatkan tujuh orang mengalami luka-luka. Korban luka adalah sopir dan kernet bus Yuhendra (39) serta Tongon Sinaga (32).
Penumpang Nerita Sinaga (50), Elperia Marpaung (61) dan Roswalden Sinaga (57). Sementara sopir dan kernek truk, yaitu Sulianto (43) dan Muhammad Angga (16).
Dilansir dari Antara, peristiwa berawal saat bus dari arah Pematangsiantar. Saat di lokasi tepatnya di depan Korem 022 Pantai Timur, bus hendak memperlambat kendaraan karena di depan ada kendaraan lain.
Namun rem tidak berfungsi. Sopir mengarahkan bus ke kanan untuk mendahului guna menghindari tabrakan. Naas, dari arah berlawanan truk angkut kayu melintas, sehingga tabrakan pun terjadi.
Kanit Laka Polres Simalungun Ipda Ramadhan mengaku, pihaknya sudah mengamankan kendaraan dan membawa korban berobat.
Penumpang bus bernama Karsianus Lianson Sinaga (63) mengaku, mereka hendak menghadiri pesta di Perumnas Batu Enam, Kabupaten Simalungun.
Baca Juga: Kecelakaan Bus BKO Brimob Polda Sumsel, 4 Anggota Masih Dirawat
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati