Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Selasa, 22 Desember 2020 | 07:10 WIB
Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Sumut, Mayor Kes Whiko Irwan. [ Foto: Istimewa]

SuaraSumut.id - Angka kesembuhan Covid-19 di Sumut hingga 20 Desember 2020 sebesar 84,10 persen. Angka ini terus meningkat 0,39 poin dibandingkan minggu sebelumnya 83,71 persen.

Demikian dikatakan juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Sumut Whiko Irwan, Selasa (22/12/2020).

"Angka kesembuhan ini telah melampaui angka kesembuhan Covid-19 tingkat nasional, yakni 81,48 persen pada hari yang sama," kata Whiko.

Whiko mengatakan, akumulasi penderita Covid-19 di Sumut hingga 21 Desember 2020 didapatkan 17.353 penderita yang telah dipastikan dari hasil pemeriksaan swab PCR.

Baca Juga: KPK Kawal Dana Vaksinasi Covid-19 Biar Tidak Ditilep Sana-sini

Dari sekian banyak penderita, 14.602 orang sudah dinyatakan sembuh dan 655 penderita meninggal dunia.

Sisa penderita yang masih ada saat ini tercatat sebagai penderita covid aktif Sumut, sebesar 2.096 orang.

"Dari angka tersebut ada 1.520 penderita melaksanakan isolasi mandiri dan 576 penderita lainnya dirawat isolasi di rumah sakit," ujarnya.

Whiko menjelaskan, saat ini di Sumut perkembangan Covid-19 masih terbilang baik. Dari 33 kabupaten/kota didapatkan 2 kabupaten berzona hijau atau tidak ditemukan kasus Covid-19, yakni Kabupaten Nias Utara dan Kabupaten Nias Selatan.

Kemudian, 4 kabupaten berzona kuning atau risiko rendah meliputi Kabupaten Nias, Nias Barat, Tapanuli Utara dan Simalungun. Selebihnya 27 kabupaten/kota lainnya berzona orange atau risiko sedang.

Baca Juga: Cara Mengetahui Seseorang Demam atau Tidak Tanpa Termometer

Load More