SuaraSumut.id - Kepala Penerangan Kodam Jaya Letnan Kolonel Arh Herwin membenarkan adanya peristiwa mesum sesama jenis antara oknum pasien corona dengan tenaga kesehatan atau nakes di RSD Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat.
"Benar telah terjadi insiden asusila sesama jenis antara oknum tenaga kesehatan dan pasien Covid-19 di RSD Wisma Atlet," kata Letkol Herwin dalam keterangannya, Sabtu (26/12/2020) malam.
Herwin menjelaskan, pihaknya sangat menyesalkan adanya peristiwa tersebut. Menurutnya, mereka telah melanggar norma asusila.
"Dampak dari perbuatan mereka berisiko terhadap penularan virus kepada tenaga kesehatan lain," katanya.
Kata dia, bahwa kedua pelaku asusila sesama jenis tersebut sudah ditangkap. Keduanya langsung menjalani tes swab PCR.
"Apabila hasilnya negatif akan menyerahkan kepada pihak kepolisian untuk diambil langkah hukum," tandasnya.
Viral di Media Sosial
Jagat media sosial diramaikan dengan dugaan kasus mesum yang terjadi antara pasien positif Covid-19 dengan tenaga kesehatan atau nakes yang terjadi di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat. Dugaan perbuatan mesum itu dilakukan sesama jenis laki-laki dengan laki-laki.
Dilihat oleh Suara.com Sabtu (26/12/2020), cuitan itu viral di media sosial Twitter. Diduga awalnya salah satu pasien covid dengan akun @bottialter membagikan unggahan bukti chat terkait dirinya telah berhubungan intim dengan salah satu nakes.
Baca Juga: Heboh Aksi Mesum Nakes dan Pasien di Wisma Atlet, Berisiko Tularkan Corona
Kemudian cuitan itu viral, usai diretweet oleh salah satu warganet yang merasa resah dengan adanya chat hubungan intim tersebut. Akun bernama @muhhamadfariedh mengaku resah dan meminta sejumlah pihak berwajib mengusut kasus dugaan mesum tersebut.
"Tolong diusut tuntas pak. Meresahkan sekali. Diduga pasien covid-19 melakukan hubungan intim dengan perawat/nakes di wisma atlet.
@DKIJakarta @LAPOR1708 @CepatResponJKT @aduankonten," tulis cuitan viral tersebut seperti dikutip Suara.com.
Cuitan tersebut pun mendapatkan banyak respons dari sejumlah warganet di Twitter.
Berita Terkait
-
Heboh Aksi Mesum Nakes dan Pasien di Wisma Atlet, Berisiko Tularkan Corona
-
Kodam Jaya Akui Ada Pasien Corona Mesum dengan Nakes di Wisma Atlet
-
Pasien Corona Berhubungan Intim dengan Nakes Wisma Atlet, Sedang Diselidiki
-
Pasien RSD Wisma Atlet Terus Bertambah, Lebih dari 3.000 Jalani Perawatan
-
Wisma Atlet Tidak Terima Pasien Covid-19 OTG
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Bupati Aceh Timur Copot Kepala BPBD Gegara Data Korban Banjir Lamban
-
Tips Perawatan Sepeda Lipat agar Awet dan Tetap Nyaman Digunakan
-
6 Rekomendasi Sepeda untuk Remaja: Nyaman dan Sesuai Kebutuhan Aktivitas
-
Polisi Curi Motor Polisi di Polresta Deli Serdang, Kini Ditangkap Polisi
-
7 Merek Mobil Bekas dengan Spare Part KW Paling Mudah Dicari