SuaraSumut.id - Basarnas Nias menemukan satu warga Nias Selatan atas nama Nifati Laia yang hilang terseret arus di Sungai Susua yang ada di Kecamatan Susua, Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara.
Kepala Kantor Basarnas Nias M.Agus Wibisono melalui Humas Basarnas Nias Asanimu Waruwu, Minggu, mengatakan, korban bernama Nifati Laia (48) warga Desa Hiliorahua, Kecamatan Susua, Kabupaten Nias Selatan ditemukan 15 kilometer dari lokasi hilang terseret arus dalam keadaan meninggal dunia.
"Korban terseret arus sungai pada 29 Desember 2020 dan Sabtu (2/1) sekitar pukul 14.00 WIB baru ditemukan. Korban kita temukan pada pencarian hari ke empat, dan kini mayat Nifati Laia telah kita serahkan kepada keluarga untuk dikebumikan," katanya sebagaimana dilansir Antara.
Ia mengatakan sebelum menemukan mayat Nifati Laia, Basarnas Nias dibantu keluarga korban memfokuskan pencarian ke arah muara Sungai Susua dan pantai.
Kemudian masyarakat yang membantu pencarian dengan menyisir alur sungai yang dimulai dari daerah Baho hingga muara Sungai Susua.
"Pencarian untuk korban lainnya Saridia Laia (78) warga Desa Sifalago Susua, Kecamatan Susua, Kabupaten Nias Selatan kembali kita mulai hari ini," terangnya.
Sebelumnya kedua korban hilang terseret arus saat menyeberangi Sungai Susua saat kembali dari kebun dan hendak ke rumah pada tanggal 29 Desember 2020.
Kedua korban adalah wanita, dan sebelum dilaporkan kepada Basarnas Nias, warga sudah lebih dahulu melakukan pencarian dan tidak menemukan kedua korban sehingga melaporkan ke BPBD Nias Selatan dan BPBD Nias Selatan meminta bantuan Basarnas Nias melakukan pencarian.
"Satu korban sudah ditemukan dan pencarian terhadap korban korban lainnya masih dilakukan, " katanya.
Baca Juga: Ditinggal Beli Minum, Dua Bocah Perempuan Tewas Tenggelam di Pantai Hamadi
Berita Terkait
-
Ditinggal Beli Minum, Dua Bocah Perempuan Tewas Tenggelam di Pantai Hamadi
-
Pantai Batu Buaya Makan Korban Remaja 14 Tahun
-
Misteri Hilangnya Wisatawan Asal Sidoarjo di Pulau Tabuhan Banyuwangi
-
Sebelum Kapal Tenggelam, Devi Kirim WA Minta Maaf ke Istrinya di Sukabumi
-
Viral Kisah Wanita Gagal Nikah, Kekasihnya Tenggelam Sehari Sebelum Akad
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja