Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Minggu, 10 Januari 2021 | 12:12 WIB
Ilustrasi kereta api melintas. (Suara.com/Ari Purnomo)

SuaraSumut.id - Pandemi Covid-19 berdampak pada penurunan jumlah penumpang kereta api di Sumatera Utara.

Tercatat ada 1.498.681 penumpang PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre 1 Sumatera Utara pada 2020. Angka ini turun dibangdingkan pada 2019.

"Penumpang PT KAI Divre 1 Sumut sebanyak 4.266.279 pada tahun 2019. Sedangkan 2020 tinggal 1.498.681," kata Manager Humas PT KAI Divre 1 Sumut, Mahendro Trang Bawono, dilansir Antara, Minggu (10/1/2021).

Ia mengatakan, pandemi Covid-19 membuat masyarakat membatasi bepergian. Hal ini membuat KAI juga mengurangi trafik perjalanan kereta api dari pada kondisi normal sebanyak 42 kali per hari.

Baca Juga: Update Covid-19 Global: Kasus Tembus 90 Juta, Tokoh Dunia Serukan Vaksinasi

"Baru saat mendekati Natal dan Tahun Baru, manajemen KAI menambah perjalanan KA. Itu pun masih 34 perjalanan," jelasnya.

Hingga awal Januari 2021, masih ada pandemi Covid-19 sehingga belum bisa diprediksi animo masyarakat untuk bepergian menggunakan jasa KAI. Manajemen KAI, katanya, juga belum menetapkan target kinerja tahun ini.

"KAI tentunya berharap, pandemi COVID-19 segera berakhir sehingga jumlah penumpang KA kembali normal," pungkasnya.

Load More