SuaraSumut.id - Tiga pemain debutan di Timnas Indonesia U-19, Alfriyanto Nico, Kakang Rudianto dan Titan Agung menjalani adaptasi yang mulus selama tim Garuda Nusantara menjalani training camp (TC) di Spanyol.
"Saya senang diberi kepercayaan oleh pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti TC di Spanyol. Saya menikmati semua menu dari tim pelatih," ujar penyerang muda Persija Jakarta, Alfriyanto Nico seperti dimuat Antara.
Nico pun berjanji memberikan kemampuan terbaiknya selama menjadi bagian dari Timnas U-19.
Titan Agung mengutarakan hal serupa. Satu-satunya yang menjadi persoalan bagi Titan di Spanyol adalah cuaca.
"Di sini cuaca dingin, tentu sangat berbeda dibandingkan dengan Indonesia. Namun itu bukan halangan untuk terus bekerja keras," tutur youngster Arema FC tersebut.
Sementara bek Kakang Rudianto mengapresiasi sambutan rekan-rekannya yang sudah lama menghuni Timnas U-19 kepada nama-nama anyar.
"Kami semua saling mendukung dan kompak. Saya sangat senang," kata pesepakbola yang membela Persib Bandung itu.
Timnas U-19 menjalani TC di Spanyol sebagai persiapan menuju Piala Asia U-19 setelah Piala Dunia U-20 2021 dibatalkan oleh FIFA, dan akan digelar kembali pada tahun 2023.
Bagas Kaffa dan kawan-kawan dijadwalkan berada di Negeri Matador sampai 31 Januari 2021, namun lantaran situasi pandemi COVID-19 di Spanyol yang kembali mengkhawatirkan yang membuat Timnas U-19 kesulitan mendapatkan lawan uji coba, skuat Garuda Nusantara pun akan kembali ke Tanah Air, Rabu (13/1/2021) waktu Spanyol.
Baca Juga: Prediksi Coppa Italia: Fiorentina vs Inter Milan
[Antara]
Berita Terkait
-
Indra Sjafri dan Perjalanan Pengabdian 14 Tahun untuk Tanah Air yang Berakhir Antiklimaks
-
Dulu Bintang, Beberapa Pemain Timnas Indonesia U-19 Era Evan Dimas Kini Jauh dari Sepak Bola
-
Jalani Karier di Liga Kamboja, Sulthan Zaky Ikuti Jejak Bintang Timnas Indonesia U-19
-
Posisi Baru Eliano Reijnders di PEC Zwolle Jadi Sorotan, Siap Beri Kejutan?
-
AFF Womens Championship U-19 2025: Indonesia Tergabung di Grup Neraka
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja