SuaraSumut.id - Sumatera Utara (Sumut) mengalami inflasi sebesar 0,45 persen pada Januari 2021. Penyumbang terbesar inflasi berasal dari komoditas makanan, salah satunya cabai merah.
Sekda Provinsi Sumut, R Sabrina mengatakan, kondisi tersebut masih aman. Stok pangan secara umum juga masih mencukupi.
"Sejauh ini kita lihat bahan pokok kita masih aman," kata Sabrina yang juga Ketua Tim Pengendali Inflasi Sumut, Selasa (2/2/2021).
Sabrina mengatakan, ada beberapa poin penting yang harus ditindaklanjuti ke depan. Seperti petani harus mendapatkan harga yang baik. Begitu pula dengan harga konsumen.
Faktor cuaca juga menjadi penentu masa tanam atau produksi pangan.
"Jika kita sudah mengetahui pola cuaca, kita bisa memprediksikan kapan dan di mana kita bertanam," ujarnya.
Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Sumut Soekowardojo mengatakan, makanan merupakan penyebab terjadinya fluktuasi inflasi Sumut. Cabai merah masih menjadi kunci dalam menjaga stabilitas inflasi.
Perekonomian tahun 2021 diperkirakan menguat seiring dengan pulihnya ekonomi global.
"Diiringi peningkatan harga komoditas dan kondisi Covid19 yang terkendali, sejalan dengan perbaikan pertumbuhan inflasi juga diprediksi meningkat namun masih dalam rentang sasaran," ungkapnya.
Baca Juga: Nekat Serempet Polisi, Pengemudi Elf Ugal-ugalan Terancam 15 Tahun Penjara
Dampak La Nina masih perlu dicermati, karena berpotensi menyebabkan gagal panen.
"Komoditi lainnya juga berpotensi mengalami kenaikan harga karena pasokan yang lebih sedikit. Kondisi ini disebabkan respons produsen akibat pendapatan yang menurun di tahun 2020," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Awal Tahun 2021, Inflasi Sumsel Dipicu Harga Cabai Rawit dan Cabai Merah
-
Bencana Alam di Mamuju Timbulkan Inflasi Tertinggi di Indonesia
-
Data BPS : Januari 2021 Inflasi 0,26 Persen
-
Inflasi di AS Naik Tipis, Harga Emas Dunia Terpantau Stabil
-
Tutup Tahun, Sumsel Inflasi 0,57 Persen Karena Harga Daging Ayam dan Cabai
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan