SuaraSumut.id - Indonesia menyumbang 1,09 persen dari kasus positif Covid-19 di dunia. Data statistik Johns Hopkins University Medicin mencatat, ada 1.147.010 kasus konfirmasi Covid-19 di Tanah Air dari total 105.486.140 pasien positif secara global.
Dilansir dari Antara, Minggu (7/2/2021), Indonesia saat ini menempati urutan ke-19 kasus sebaran Covid-19 dari 192 negara yang sudah terpapar virus tersebut.
Untuk angka kematian mencapai 31.393 jiwa atau setara 1,36 persen dari angka kematian secara global yakni 2.301.212 jiwa. Indonesia menempati urutan ke-17 terbanyak dari keseluruhan negara yang terpapar virus corona atau Covid-19.
Sementara untuk angka pasien Covid-19 yang sembuh, Indonesia tercatat pada urutan ke-15 dunia dengan total 939.184 orang. Ini setara dengan 1,60 persen dari angka kesembuhan secara global yakni 58.685.922 jiwa.
Secara umum Johns Hopkins University Medicine mencatat Amerika Serikat merupakan negara dengan kasus positif terbanyak di dunia yakni 26.815.331 kasus.
Kemudian disusul India dengan jumlah kasus positif Covid-19, yakni 10.814.304, diikuti Brazil 9.447.165 kasus, United Kingdom 3.922.910 kasus dan Rusia 3.907.653 kasus.
Untuk tingkat kematian tertinggi akibat virus tersebut ditempati Amerika Serikat dengan jumlah korban jiwa mencapai 459.571 orang. Sementara jumlah pasien sembuh terbanyak tercatat di India yakni sebanyak 10.510.796 jiwa.
Berita Terkait
-
93,5 Persen Pasien COVID-19 di Batam Sembuh
-
Bank Indonesia Sebut Ekonomi Lampung Membaik di Tengah Pandemi Covid-19
-
Covid-19 di Bali: Petugas RSU Negara Bali Meninggal, Bayi Lahir Prematur
-
Kasus COVID-19 Bogor Melonjak Paling Banyak di Jawa Barat
-
China Telepon Langsung Menteri Luhut soal Kerja Sama Vaksin Covid-19
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati