SuaraSumut.id - Seorang pria diduga pelaku begal motor di Bengkulu ditembak mati polisi, pada Selasa (16/2/2021).
Pelaku KAS (36) tewas ditembak karena mencoba melawan polisi dengan menggunakan senjata tajam saat hendak ditangkap.
"Pelaku dilumpuhkan karena melawan dengan senjata tajam saat akan ditangkap petugas Polsek Padang Ulak Tanding. Petugas satu anggota kami terluka di bagian tangan," kata Kapolres Rejang Lebong AKBP Puji Prayitno, dilansir Antara, Rabu (17/2/2021).
Petugas kemudian membawa pelaku ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan. Namun, nyawa pelaku tak terselamatkan.
"Pelaku meninggal dunia di RSUD Curup, setelah dibawa petugas untuk mendapatkan pertolongan medis," ungkapnya.
Setelah dilakukan pemeriksaan oleh petugas medis, jasad pelaku kemudian diserahkan kepada pihak keluarganya di Desa Apur untuk dimakamkan.
Pelaku masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) karena terlibat dalam sejumlah tindak kejahatan. Pelaku beraksi bersama dengan rekannya Devis yang pada akhir 2020 lalu sudah berhasil ditangkap petugas.
"Polres Rejang Lebong tidak akan memberikan ruang pada pelaku perampokan yang kerap mengganggu ketenteraman dan meresahkan masyarakat," tukasnya.
Baca Juga: Kejutkan Fans, Yaongyi Penulis True Beauty Ternyata Sudah Punya Anak
Berita Terkait
-
Begal Motor Tewas Diamuk Massa di Deli Serdang, Begini Kronologisnya
-
2 Begal di Medan Tewas Disiksa, LBH Sebut Dijadikan Pencitraan Polisi di TV
-
3 Pelajar Jaktim Begal Motor di Citayam Depok untuk Dijual di Bekasi
-
Tunarungu Cianjur ke Rumah Pak RW, Kepala Bersimbah Darah Dibacok Begal
-
Ibu Kandung 'Nyanyi', Begal Pembunuh Sopir Truk di Mesuji Ditangkap
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja