SuaraSumut.id - Prajurit TNI AL menangkap lima orang pencuri yang beraksi di atas kapal tongkang berbendera Malaysia di Selat Singapura.
Penangkapan berawal saat KRI Siwar-646 melakukan patroli di sekitar perairan Karang Banteng, Kepulauan Riau (Kepri), pada Minggu (21/2/2021).
"Saat melakukan patroli terlihat dua perahu merapat di TK Linau 133 dan tiga orang naik ke atas tongkang," kata Danguskamla Koarmada I, Laksma TNI Yayan Sofiyan, Senin (22/2/2021).
KRI Siwar-646 bermanuver mendekat dan mengetahui pelaku menurunkan barang dari tongkang ke perahu.
"Komandan KRI Siwar-646 memerintahkan untuk melaksanakan pengejaran dan penangkapan terhadap perahu diduga melakukan aksi pencurian terhadap TK Linau 133," ujarnya.
Ia mengatakan, prajurit mengamankan lima pelaku dan dua unit perahu serta besi seling kurang lebih 150 kg yang diduga hasil barang curian.
Kelima terduga pelaku pencurian dibawa ke Pangkalan TNI AL di Batam, Kepri untuk diperiksa lebih lanjut.
Keberhasilan penangkapan ini merupakan implementasi dari penekanan Kasal Laksamana TNI Yudo Margono terkait kesiapan operasional TNI AL yang siap tempur dan siap operasi.
Baca Juga: Tottenham Kalah Lagi, Mourinho Klaim Masih Pelatih Terbaik di Dunia
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini