SuaraSumut.id - Polisi menyelidiki kasus penemuan jasad pasangan suami istri di perkebunan tebu di Kecamatan Binjai Timur, Sumatera Utara, Senin (22/2/2021). Polisi menyebut pasangan suami istri tersebut diduga korban pembunuhan atau begal.
"Diduga korban pembegalan. Sepeda motor dan barang berharga milik korban diambil pelaku," kata Humas Polres Binjai, AKP Siswanto Ginting.
Korban perempuan tewas dengan luka bacok di leher serta memar di kepala. Sedangkan korban laki-laki mengalami pecah kepala akibat benda tumpul.
"Diduga pelaku (curas) lebih dari 2 orang," ujarnya.
Jasad korban dibawa ke Rumah Sakit Bhyangkara Medan guna dilakukan autopsi. Petugas juga melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan identifikasi.
Diberitakan, pasutri ditemukan tewas di kebun tebu di Kecamatan Binjai Timur, Sumatera Utara.
Korban tewas Sugianto dan Astuti kesehariannya berdagang sayur. Keduanya diduga menjadi korban pembunuhan atau begal.
Salah seorang keluarga korban, Iada menyebutkan, biasanya sekitar pukul 04.30 wib korban pergi ke pasar untuk belanja sayur. Namun, hingga pagi hari korban belum juga kembali ke rumahnya.
"Setiap subuh ke pasar belanja sayur. Namun hari sudah terang, mereka belum juga kembali. Kami keluarga menjadi cemas dan mencoba mencari tau keberadaan korban," katanya, dilansir dari digtara.com--jaringan suara.com.
Baca Juga: Sutarmidji Klaim Kantongi 57 Nama Pemilik Lahan Terbakar di Kalbar
Keluarga menerima informasi bahwa jasad korban ditemukan warga di kebun tebu.
"Dapat informasi itu, kami langsung ke lokasi dan ternyata benar, korban adalah keluarga kami," tukasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat