SuaraSumut.id - Unit PPA Satreskrim Polres Tebing Tinggi masih melakukan pemeriksaan terhadap MW alias Atok (65). Kakek beristri dua ini ditangkap karena melakukan rudapaksa terhadap anak dibawah umur.
Kasatreskrim Polres Tebing Tinggi, AKP Wirhan Arif mengatakan, dari hasil pemeriksaan, MW mengakui melakukan perbuatan bejatnya terhadap tiga orang korban.
"Masih kita dalami keterangannya. Dia (pelaku) mengakui hanya tiga korban, sementara yang kita terima laporan 6 korban," katanya, saat dikonfirmasi Selasa (2/3/2021).
Atok diamankan dari kediamannya setelah menerima laporan dari warga.
"Dia merasa kalau korbannya hanya tiga orang, tapi yang masuk (laporan) ke kita itu 6 orang," ujarnya.
Wirhan membantah salah seorang korban merupakan cucu kandung pelaku, melainkan tetangganya.
Kakek bercucu 14 orang ini merudapaksa korban dengan cara mengiming-imingi uang agar korban mau menuruti nafsu birahinya.
"Bukan (cucu) tapi tetangganya. Jadi pelaku masih kita mintai keterangan dan di unit PPA," ungkapnya.
Untuk pemeriksaan lebih lanjut guna mempertanggungjawabkan perbuatannya, Atok ditahan di Mapolres Tebing Tinggi.
Baca Juga: Covid-19 Renggut Nyawa Pejuang Terakhir Juma, Suku Asli Amazon di Brasil
Ia dipersangkakan dengan UU 35 Tahun 2014 perubahan atas perubahan UU 23 Tahun 2002 Tentang Perlindungan Anak.
"Yang bersangkutan dipersangkakan dengan Undang-Undang Perlindungan Anak dengan ancaman hukuman di atas 5 tahun," pungkasnya.
Kontributor : Muhlis
Berita Terkait
-
Rudapaksa 6 Bocah-Cucu Sendiri, Kakek Beristri 2 di Sumut Dibekuk
-
Polisi Tangkap 5 Pelaku Rudapaksa Siswi SMP di Serdang Bedagai
-
Modus Sediakan Internet Gratis, Guru Les Rudapaksa Bocah di Cilincing
-
Rudapaksa Bergilir ABG 14 Tahun, 3 Pemuda di Aceh Ditangkap Polisi
-
Modus Kasih Uang Rp10 Ribu, Kakek Rudapaksa Gadis 11 Tahun
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan