Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Jum'at, 05 Maret 2021 | 18:48 WIB
Jhonny Allen Marbun saat memberikan keterangan usai KLB Partai Demokrat di Deli Serdang. [Suara.com/Muhlis]

SuaraSumut.id - Jhonny Allen Marbun mengatakan, Moeldoko resmi menjadi kader Demokrat sebelum pemilihan. Moeldoko menjadi kader melalui keputusan Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat yang digelar di Hotel The Hill Sibolangit, Deli Serdang, Sumatera Utara.

"Kita sepakat, peserta kongres sepakat menyatakan beliau (Moeldoko) memiliki KTA dengan nomor khusus. Mengapa demikian, karena ada kondisi darurat, terjadinya krisis kepemimpinan," kata Jhonny yang merupakan pimpinan sidang defenitif KLB, Jumat (5/3/2021).

Ia mengatakan, kongres merupakan forum tertinggi dalam mengambil keputusan, sehingga diputuskan Moeldoko sebagai kader sebelum pemilihan dilakukan.

Hal tersebut sesuai semangat dari KLB, yakni mengembalikan Partai Demokrat menjadi partai yang demokratis.

Baca Juga: Moeldoko Jadi Ketum Demokrat, Mustofa Nahra: Pertunjukan Jijik, Mau Muntah!

Keputusan itu telah disepakati dalam kongres, yakni Demokrat sebagai partai demokratis, terbuka dan modern.

"Jadi ini lebih tinggi keputusannya ketimbang sekedar KTA yang ditandatangani oleh pimpinan cabang atau daerah itu. Ini sesuai semangat kita, siapa pun bisa masuk dan membangun Partai Demokrat," ujarnya.

Diberitakan, Moeldoko resmi didapuk sebagai Ketua Umum DPP Partai Demorat secara hasil KLB Deli Serdang.

"Menimbang dan seterusnya, memperhatikan dan seterusnya, menetapkan Jenderal (Purn) DR Moeldoko sebagai Ketua Umum DPP Demokrat hasil kongres luar biasa periode 2021-2025," kata pimpinan sidang yang dibacakan Jhonny Allen.

Dalam kongres diputuskan pula mengakhiri masa kepengurusan Agus Harimurti Yudhoyono.

Baca Juga: Positif COVID-19, Juventus Tanpa Rodrigo Bentancur Lawan Lazio dan Porto

Selain menetapkan Moeldoko sebagai Ketum DPP Demokrat, peserta kongres juga mengusulkan dan mentapkan Marzuki Alie sebagai Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Periode 2021-2025.

Pada KLB Demokrat itu, forum mengusulkan dua nama yakni Marzuki Alie dan nama Moeldoko sebagai calon Ketua DPP Partai Demorat.

Kontributor : Muhlis

Load More