SuaraSumut.id - Hasrat Rizky Billar untuk membeli saham PSMS Medan mendapat respon positif dari pihak manajemen tim. Hal itu akan dibahas di internal manajemen PSMS.
Manajer PSMS Medan Mulyadi Simatupang mengatakan, pihaknya mempersilahkan siapa saja yang mau ikut ambil bagian dalam membesarkan tim berjuluk Ayam Kinantan itu.
"Berterima kasih. Kita bentangkan karpet merah," kata Mulyadi dikonfirmasi Kamis (29/4/2021).
Ia berharap, tidak hanya Rizky. Siapapun warga Kota Medan atau Sumatera Utara yang ingin berkontribusi mereka membuka diri.
"Mudah-mudahan yang lain juga kalau ada mari kita gabung ke PSMS,"tambahnya.
Ia tidak menampik akan menjalin komunikasi dengan Rizky terkait niatan membeli saham PSMS Medan.
"Mungkin aja. Kita Sampaikan dulu ke pemilik klub," pungkasnya.
Diketahui, aktor Rizky Billar ingin mengikuti jejak Raffi Ahmad membeli klub sepak bola. Rizky Billar pun berhasrat suatu saat nanti bisa membeli saham PSMS Medan.
Diketahui, Raffi Ahmad mengakuisisi Cilegon United yang kemudian berganti nama Rans Cilegon FC. Klub tersebut pun sudah melakukan pengumuman skuat yang akan berkompetisi di Liga 2 2021.
Baca Juga: Kuasa Hukum Rizieq Pertontonkan Video Tiktok Bima Arya dan Kunker Jokowi
Melihat Raffi Ahmad terjun ke dunia sapak bola, membuat Rizky Billar juga tak mau kalah. Rizky mengucapkan bahwa suatu saat nanti semoga dirinya bisa ikut membangun tim sepak bola di tanah kelahirannya, Medan.
Rizky Billar mengungkapkan bahwa dulu memang dirinya punya pikiran untuk punya saham di tim kelahirannya, Medan.
"Saya ingin punya saham di tim kelahiran sendiri, Medan. Ya siapa tahu suatu saat saya bisa berpartisipasi untuk ikut andil membangun PSMS Medan mungkin," tukasnya.
Kontributor: Budi Warsito
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad Cari Suporter Wanita untuk Rans Cilegon FC, Emak-emak Heboh
-
Ikuti Jejak Raffi Ahmad, Rizky Billar Berhasrat Ingin Beli Saham PSMS Medan
-
Modis saat Bertemu Bos Stasiun TV, Harga Jaket Rizky Billar Bikin Istigfar
-
Sriwijaya FC Tantang Rans Cilegon FC Tanding Uji Coba
-
Juragan99 Jadi Sponsor Rans Cilegon FC, Siap Dukung Hingga Naik ke Liga 1
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan