SuaraSumut.id - Gunung api Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatera Utara, dengan ketinggian 2.460 meter kembali erupsi, Senin (10/5/2021).
Kepala pos pengamatan Gunung Sinabung, Armen Putra mengatakan, erupsi terjadi pada pukul 07.47 WIB, dengan tinggi kolom abu mencapai 2.500 meter.
"Abu kolom teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal, condong ke arah Selatan dan Barat," kata Armen.
Erupsi terekam dengan amplitudo maksimum 90 mm dengan durasi 4 menit 6 detik.
Armen kembali mengingatkan kepada masyarakat dan wisatawan agar tidak memasuki desa-desa yang sudah direlokasi. Yakni pada radius radial 3 kilometer dari puncak Gunung Sinabung.
"Saat ini Gunung Sinabung masih dalam level III yakni Siaga. Oleh sebab itu masyarakat atau wisatawan tidak memasuki radius yang telah ditentukan, seperti radius radial maupun sektoral yakni 5 Km untuk sektor Selatan-Timur dan dan 4 Km untuk sektor Timur - Utara," ungkapnya.
Saat terjadi hujan abu masyarakat diminta menggunakan penutup atau masker agar terhindar dari dampak kesehatan akibat abu vulkanik.
Masyarakat segera mengamankan sarana air bersih dan membersihkan atap rumah dari hujan abu agar tidak rubuh.
"Masyarakat yang bermukim di pinggiran sungai yang berhulu di Gunung Sinabung, untuk berhati-hati terhadap terjadinya lahar dingin," pungkasnya.
Baca Juga: Pamer ke Turki Jelang Lebaran, Ashanty Dianggap Tak Jaga Perasaan Pemudik
Kontributor : Muhlis
Berita Terkait
-
Aktivitas Gunung Merapi: Selama 12 Jam Terjadi 39 Kali Gempa Guguran
-
Erupsi Gunung Sinabung, Luncuran Awan Panas Jarak 1 Km Arah Timur
-
Catat! Pendakian ke Gunung Gede Pangrango Ditutup Hingga 17 Mei
-
Sabtu Sore, Gunung Sinabung Lepaskan Abu Vulkanik hingga Ketinggian 2,8 KM
-
Gunung Sinabung Kembali Semburkan Letusan Hingga 1.000 Meter ke Udara
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini
-
Dua Remaja Hanyut di Sungai Deli Serdang, Ditemukan Meninggal Dunia
-
Cara Efektif Mencegah Kabel Listrik Digigit Tikus agar Rumah Terhindar dari Kebakaran
-
Sayuran Cepat Layu? Ini Rahasia Menyimpannya Agar Awet dan Tahan Lama