SuaraSumut.id - Wilayah Parapat dan Sibaganding, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, dilanda banjir dan longsor, Kamis (13/5/2021).
Informasi diperoleh, banjir dan longsor terjadi karena meluapnya Sungai Batu Gagak disebabkan tingginya debit air karena derasnya hujan. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Kepala BPBD Simalungun Ueki Damanik mengatakan, saat ini pihaknya bersama petugas gabungan tengah berada di lokasi untul membersihkan material longsor.
"Saya lagi di lokasi. Sedang proses pembersihan material longsor," katanya saat dikonfirmasi melalui selularnya, Kamis (13/5/2021) malam.
Banjir dan longsor terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Material longsor sempat menutupi jalan. Bahkan material bebatuan dan tanah berserakan di Kota Parapat.
Sementara itu, Polres Simalingun melakukan pengalihan arus lalu lintas dari Siantar menuju Parapat untuk sementara waktu. Hal ini diungkapkan oleh Kasat Lantas Polres Simalungun AKP Hendrik Fernandes Aritonang.
"Untuk masyarakat yang akan melintas dari Siantar menuju Parapat kami alihkan dari Simpang Palang. Sebaliknya dari Parapat ke Siantar masih bisa melintas," jelasnya.
Meski demikian, dilakukan sistem arus buka tutup demi kelancaran lalu lintas. Petugas gabungan juga melakukan pembersihan material tanah dan batu agar bisa dilalui kendaraan seperti semula.
"Kami mengimbau pengguna untuk tertib berlalulintas," tandasnya.
Baca Juga: Ada yang Sudah Tunangan, 3 Artis Ini Dikabarkan Menikah Selepas Lebaran
Kontributor: Budi Warsito
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut