SuaraSumut.id - ASN jajaran Pemkota Banda Aceh dan warga menyalurkan donasi Rp 400 juta untuk rakyat Palestina. Donasi diserahkan secara simbolis oleh Aminullah Usman kepada Ketua Komite Nasional Rakyat Palestina (KNRP) Banda Aceh Farid Nyak Umar.
"Semoga dana Rp 400 juta ini menjadi bagian kebersamaan pemerintah dan warga Banda Aceh dengan saudara kita di Palestina yang sedang butuh kepedulian," kata Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman, dilansir dari Antara, Rabu (26/5/2021).
Ia mengaku, donasi ini bentuk kepedulian dan solidaritas sesama muslim. Dana yang terkumpul diharapkan dapat membantu dan bermanfaat bagi rakyat di Palestina.
"Kita doakan agar Palestina bisa segera merdeka, segera lepas dari jajahan bangsa yahudi. Duka mereka adalah duka kita semua umat muslim di dunia," ujarnya.
Ketua KNRP Banda Aceh Farid Nyak Umar menyatakan sangat bersyukur atas solidaritas yang ditunjukkan masyarakat Banda Aceh.
Kondisi yang dihadapi saudara muslim Palestina saat ini merupakan permasalahan semua warga muslim sebagaimana yang diamanahkan Umar bin Khatab.
"Bahkan, dalam sabda Rasulullah disebutkan agar kaum muslimin di mana pun berada untuk menjaga agar lampu Masjidil Aqsa tetap hidup, artinya harus kita belas," kata Farid.
Farid menyampaikan apresiasi tinggi dan terima kasih kepada wali kota yang telah menyurati seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan meminta masyarakat memenuhi panggilan kemanusiaan dari salah rumah suci umat islam tersebut (Al Aqsa).
"Salut atas tindak cepat Pak Wali Kota Banda Aceh yang menegaskan supaya semua pegawai, dan seluruh masyarakat untuk saling peduli dengan saudara muslim kita di Palestina," tukasnya.
Berita Terkait
-
Taqy Malik Kumpulkan Donasi Rp 1 Miliar untuk Palestina Dalam Satu Hari
-
Taqy Malik - Atta Halilintar Galang Donasi untuk Palestina, Terkumpul 7 M
-
Galang Donasi, Fadil Jaidi Pengin ke Palestina
-
Peduli Palestina, Sekda Kumpulkan Donasi dan Sumbang Ambulans
-
Donasi untuk Palestina di Balikpapan, Terkumpul Rp 15 Juta
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat