SuaraSumut.id - Situasi mengerikan akibat pandemi Covid-19. Sebanyak 95 warga di 10 daerah di Sumatera Utara terpapar Covid-19 dalam satu hari. Total hingga 27 Mei jumlah pasien terkonfirmasi Covid-19 mencapai 31.652 orang.
"Dari laporan ada 10 daerah memiliki pasien baru terkonfirmasi Covid-19 dengan total jumlah 95 dalam satu hari," kata Jubir Satgas Penanganan COVID-19 Sumut, dr Aris Yudhariansyah, dilansir dari Antara, Kamis (28/5/2021).
Ke-10 daerah itu adalah Kota Medan 34 orang, Deli Serdang 17 orang, Dairi 9 orang, Karo 8 orang, dan Padangsidimpuan (7). Labuhanbatu Selatan 6 orang, Batubara 5 orang, dan masing-masing tiga orang warga Kabupaten Simalungun, Tapanuli Utara dan Pakpak Bharat.
"Penambahan pasien terkonfirmasi tergolong tinggi setiap hari dengan jumlah warga yang terpapar di banyak daerah," katanya.
Sementara itu, jumlah pasien Covid-19 yang meninggal di Sumut sudah 1.037 orang setelah dalam satu hari bertambah dua orang.
Pasien meninggal sebanyak dua orang itu masing-masing satu orang dari Kota Medan dan Deli Serdang.
"Pemprov Sumut masih tetap mengawasi ketat penerapan protokol kesehatan dan meningkatkan vaksinasi Covid-19 di tengah masyarakat," tukasnya.
Berita Terkait
-
Data Kasus Covid-19 di Kaltim Secara Kumulatif Tembus 71.156 kasus
-
Gawat! Dalam Sehari, 41.000 Kasus Covid-19 Dilaporkan Terjadi di Argentina
-
DPR: Lonjakan Kasus Covid-19 Perlu Direspons dengan Persiapan
-
13 Pasien Positif Covid-19 dari Klaster Sangon Masih Jalani Isolasi di RS Rujukan
-
250 Pedagang Sentra Grosir Cikarang Jalani Tes Usap Antigen, Satu Reaktif Covid-19
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Ribuan ASN Pemerintah Aceh Dikerahkan Bersihkan Sekolah Pascabencana
-
Perdana di 2026, Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 5 Kg Sabu Antar Provinsi di Langkat
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus
-
Aceh Alami 1.556 Gempa Bumi Sepanjang 2025
-
3 Motor Matic Keren untuk Anak Muda, Nyaman, dan Bertenaga