SuaraSumut.id - Sejumlah warga di Jalan Sei Mencirim Simpang Diski, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang dibuat kesal dengan kondisi jalan yang berlobang rusak.
Warga yang tidak tahan lagi membendung rasa kesal meluapkannya dengan menggelar aksi menanam pohon pisang dan meletakkan sofa dan tv di kubangan jalan, pada Kamis (10/6/2021) malam.
Video aksi protes warga dengan menanam pohon pisang dan menonton TV di jalan rusak seketika menjadi viral di media sosial.
"Ini kita menanam pohon karena ini banjir (di jalan), karena ini sudah bertahun-tahun gak direspon (diperbaiki)," kata Ertina salah seorang warga.
Baca Juga: Anies Baswedan Ikut Kang Emil Subuh Keliling di Masjid Agung Sumedang
Warga sekitar sebelumnya juga telah mendatangi pihak pemerintah setempat untuk menyampaikan aspirasinya tapi belum ada hasil.
Kondisi jalan rusak membuat warga, khususnya pengendara dibuat tidak nyaman dengan kondisi jalan berlubang. Terkadang, jalan rusak ini juga berpotensi membahayakan keselamatan pengendara.
"Parit pun gak ada di kiri kanan. Harapan sama pemerintah tolonglah taruk parit, jalannya juga dibagusin," kata Ertina.
Camat Sunggal, Eko Supriyadi mengaku telah mengetahui adanya aksi protes warga pada, Kamis malam.
"Ya itu aksi solidaritas warga, meminta agar jalan rusak diperbaiki," katanya, Jumat (11/6/2021).
Baca Juga: BRI Group Luncurkan Asuransi Double Care untuk Lindungi Pekerja
Begitu mengetahui aksi tersebut, dirinya malam-malam langsung menelpon Dinas PU dan mendapatkan jawaban bahwa jalan tersebut akan segera diperbaiki.
"Pada tahun ini akan segera dikerjakan perbaikan jalan. Ini lagi proses penjaringan tender," katanya.
Ia memperkirakan perbaikan akan berlangsung sekitar bulan Juli 2021.
"Perbaikan, pembenahan jalan ini dari tiga tahun sudah direncanakan, memang tahun ini mau dikerjakan," tukasnya.
Tayangan video ini telah ditonton oleh 82 ribu kali, dan dikomentari 207 orang netizen.
"Viral dulu baru dibenerin," tulis salah seorang warganet.
"Udh lama kali itu gk diperbaiki, lewat situ langsung service shock depan, ampunlah kami penghuni Diski dan sekitarnya," komentar netizen lainnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Casting Solution LG, Hadirkan Hiburan Smartphone di Layar TV
-
Cek Fakta: Video Orang Arab Saudi Ngamuk dan Pecahkan TV karena Timnasnya Dikalahkan Indonesia
-
Peluang Baru untuk Kerjasama Ekonomi dan Budaya Indonesia-Tiongkok-Filipina Lewat Pekan TV Fujian 2024
-
Daftar Harga Smart TV Xiaomi Terbaru November 2024, Mulai Rp 1 Jutaan
-
Lagi-Lagi Truk! 4 Kecelakaan Tragis Termasuk Cipularang dan Insiden Kru Tv One: Belum Genap 2 Pekan Sudah Banyak Korban
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Pemenuhan Hak Asuh Anak Belum Jadi Prioritas Calon Kepala Daerah di Pilkada 2024
-
Kabar Baik dari Mendag Budi Santoso, Harga Minyakita Turun Pekan Ini
-
Oknum ASN Rudapaksa Pelajar SMP hingga Hamil di Padangsidimpuan
-
Ribuan Warga Terdampak Banjir Bandang Tapanuli Selatan
-
H-2 Pencoblosan, Elektabilitas Bobby-Surya Unggul Jauh di Pilgub Sumut 2024