SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution mengatakan kasus positif Covid-19 mengalami peningkatan sangat tajam. Hal ini disebabkan masih banyak masyarakat mengabaikan protokol kesehatan, sehingga penyebarannya sulit dikendalikan.
"Kasus di Kota Medan awalnya rata-rata 40-60, meningkatkan sampai dengan 200, kemarin tembus sekitar 560. Ini menandakan penyebaran Covid-19 semakin luar biasa di Medan," kata Bobby saat meninjau pelaksanaan vaksinasi massal pelaku sektor jasa keuangan di Hotel Santika Dyandra Medan, Senin (26/7/2021).
Sebagai upaya memutus rantai penyebaran Covid-19, Pemerintah Kota Medan terus mempercepat program vaksinasi dan juga telah memperpanjang masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM sampai 2 Agustus 2021.
Untuk itu Wali Kota meminta masyarakat menerapkan protokol kesehatan secara ketat tidak hanya di masa PPKM saja, namun sampai adanya pencabutan status PPKM level 4 yang saat ini diberlakukan di Kota Medan.
Menurut dia, pelaksanaan PPKM ini tidak hanya bertujuan untuk menekan mobilitas, namun untuk mengingatkan masyarakat tentang pentingnya penerapan protokol kesehatan pada kehidupan sehari-hari.
"Dengan adanya PPKM level 4, kita lihat fluktuasinya kemarin menurun dari 500, 400 hingga 200. Namun ketika ada dilonggarkan, naik lagi menjadi 500. Nah ini yang harus kita maknai, bukan berarti PPKM selesai, enggak ada lagi prokes, PPKM mengajarkan untuk hidup sehari-hari dengan prokes," ujarnya.
Sementara itu, data terbaru Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat, jumlah pasien positif Covid-19 di Kota Medan mencapai 24.904 orang, setelah adanya penambahan 521 orang ter tanggal 25 Juli 2021.
Kemudian, untuk angka kesembuhan mencapai 19.141 orang dan angka kematian mencapai 665 orang. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja