SuaraSumut.id - Penjualan bendera merah putih menjelang HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh pada 17 Agustus sepi pembeli. Hal ini disampaikan pedagang yang berjualan di Jalan Imam Bonjol Medan, Senin (2/8/2021).
"Sepi kali bang, sejak Kamis (29/7/2021) kemarin mulai berjualan, sampai sekarang baru laku cuma enam bendera," kata Edy Syahputra (34) warga Kecamatan Medan Kota, kepada SuaraSumut.id.
Ia mengaku, sepinya penjualan ini dipengaruhi pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM di Medan.
"Lebih sepi tahun ini bang (dibanding tahun sebelumnya) jalan pun mutar-mutar orang, gak kemari sini semua lewat," kata Edy.
Edy yang berjualan pernak-pernik bendera merah putih mulai harga Rp 5 ribu hingga Rp 280 ribu ini menyampaikan agar Presiden Jokowi mengajak semua orang memasang bendera merah putih.
"Mudah-mudahan diwajibkan sama Pak Jokowi, diwajibkan pasang bendera semua, mau gak mau orang beli. Bendera ini kan, bukan kebutuhan pokok, tapi kalau sudah pak Jokowi yang bilang wajib pakai bendera mau gak mau orang beli," katanya.
Pria yang sudah 10 tahun lebih berjualan bendera merah putih bersama ibunya juga berharap agar pandemi Covid-19 segera berakhir.
"Harapannya segera berlalu, saya juga baru dipecat kerja, kalau sudah gak ada Covid-19 mudah-mudahan ada kerjaan lagi," harapnya.
Hal senada juga disampaikan, Adam (38) salah seorang penjual bendera merah putih di Jalan Imam Bonjol Medan.
Baca Juga: Tambah 22.404, Kasus Covid-19 Indonesia Tembus 3.462.800 Orang
"Sepi gara-gara pandemi Covid-19 ini, tapi tahun ini paling sepi. Kami jualan bendera untuk membantu perekonomian sehari-hari ajanya. Untuk makan dan bayar kontrakan," pungkasnya.
Pantauan di lokasi, para pedagang menjajarkan bendera merah putih dengan rapi di sepanjang jalan. Jenis bendera merah putih yang dijajakan mulai dari umbul-umbul, bendera backdrop, bendera rumah, hingga bendera berukuran kecil yang dipasang untuk sepeda motor.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Netizen Indonesia Ributkan Bendera Merah Putih yang Ditulis Nama Sandy Walsh
-
Meski Pandemi, Pedagang Bendera Merah Putih Berharap Dapat Berkah 17 Agustus 2021
-
Rio Waida Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Pembukaan Olimpiade Tokyo 2020
-
Nurul Akmal Bangga Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Pembukaan Olimpiade Tokyo
-
Viral Warga Kebumen yang Isoman Pasang Bendera Merah Putih, Ada Filosofi di Baliknya
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja