SuaraSumut.id - Polisi mendalami kasus tewasnya Bripka JA yang dihajar massa karena diduga melalukan aksi perampasan sepeda motor.
Kabid humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan, sejauh ini pihak keluarga korban belum membuat laporan pengaduan terkait kasus itu.
"Pihak keluarga belum membuat laporan ke Polresta Deli Serdang. Namun penyidik terus mendalami kasus oknum polisi yang meninggal dunia setelah dihajar warga tersebut," kata Hadi kepada wartawan, Jumat (6/8/2021).
Untuk kasus dugaan perampasan yang dilakukan oknum itu, kata Hadi, antara korban dan keluarga oknum telah sepakat membuat pernyataan perdamaian antara ke dua belah pihak.
"Meninggalnya korban setelah menjalani perawatan serius selama dua minggu di rumah sakit. Sejak kajadian itu Bripka JA tidak sadarkan diri hingga akhirnya meninggal dunia," jelasnya.
Diketahui, Bripka JA babak belur dihajar massa di Kecamatan Beringin, Kabupaten Deli Serdang.
Korban yang bertugas di jajaran Poldasu diamuk massa karena dituding merampas sepeda motor yang dikendarai oleh Winda Lestari (17).
"Sudah ada diperiksa sejumlah saksi bersama korban atas dugaan kasus perampasan motor tersebut," pungkas Hadi.
Baca Juga: Demokrat Terus Merongrong Soal Warna Pesawat Kepresidenan, Denny: Mereka Kehabisan Uang
Berita Terkait
-
Oknum Polisi Diduga Begal yang Sekarat Diamuk Massa di Sumut Meninggal
-
Begal Motor Wanita, Oknum Polisi Dikeroyok Hingga Babak Belur
-
Oknum Polisi Modus Debt Collector Sekarat Diamuk Massa di Deli Serdang: Ini Murni Begal!
-
Oknum Polisi Sekarat Diamuk Massa di Deli Serdang, Diduga Begal Modus Debt Collector
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini