SuaraSumut.id - PSMS Medan memasang target tinggi di gelaran Liga 2. Mereka ingin bisa kembali berkompetisi di kasta tertinggi Liga 1.
Liga 2 sendiri akan bergulir pada 10 September 2021. Menyusul adanya kepastian itu, skuad PSMS medan pun akan kembali menggojlok fisik dan kemampuan para pemainnya mulai Senin (16/8/2021).
Sekretaris Umum PSMS Julius Raja mengatakan pihaknya telah melakukan pertemuan dengan tim pelatih untuk membuat program latihan mengingat kompetisi Liga 2 akan segera dimulai.
"Ada waktu sekitar sebulan untuk melakukan persiapan. Kita sudah duduk bersama dengan tim pelatih untuk mengarahkan mereka agar membuat program latihan bagi para pemain," kata Julius di Medan, dikutip dari Antara, Minggu (15/8/2021).
Selain itu, sambung dia, pihak manajemen juga masih menunggu undangan untuk pertemuan manajerial (managers meeting) dari PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator liga.
"Ya, kita tunggulah. Artinya, di sana akan kita bahas semua tentang kompetisi liga. Kita akan melakukan persiapan agar bisa menggapai impian di mana PSMS Medan bisa ke Liga 1 kembali," ujar Julius.
Sebelumnya, kompetisi sepak bola teratas nasional BRI Liga 1 Indonesia 2021-2022 resmi diluncurkan dalam seremoni yang digelar secara virtual dan dihadiri oleh PSSI, PT LIB, BRI dan sponsor lain.
"Ini luar biasa, hari yang ditunggu-tunggu akhirnya datang juga. Insya Allah, Liga 1 2021-2022 akan 'kick off' pada 27 Agustus 2021," kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.
Liga 1 Indonesia musim 2021-2022 akan digelar mulai 27 Agustus 2021 hingga Maret 2022.
Baca Juga: Liga 1 Kick Off Akhir Agustus, Pelatih Persib Pasang Target Ini
Setelah kepastian Liga 1, berikutnya PSSI dan LIB akan menggulirkan Liga 2. Namun, waktu pelaksanaan dan teknis penyelenggaraannya akan dipastikan kemudian.
Berita Terkait
-
Hendra Carabao Dukung Kebangkitan Persma 1960 Manado, Carabao Hydration Jadi Partner Klub Badai Biru
-
Profil Ronny Pasla, dari Lapangan Tenis hingga Jadi Ikon di Bawah Mistar Timnas Indonesia
-
Kiper Muda Rizki Nurfadilah Korban TPPO: Disiksa hingga Disuruh Nipu Orang China
-
Kronologis Kiper Muda Rizki Nurfadilah Jadi Korban TPPO: Berawal Pesan Misterius di FB
-
Siapa Datu Nova Fatmawati? Bos Baru PSIS Semarang, Istri Bos Persela Lamongan
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
4 Cara Memilih Outfit yang Tepat Sesuai Warna Kulit
-
18 Sekolah Terdampak Bencana di Aceh Belajar di Tenda
-
Telkomsel Pulihkan Jaringan di Desa Pulo Gelime Aceh
-
Pengusaha Nasi Kuning Setubuhi Pekerja Wanita, Diancam Tak Digaji dan Dipaksa Tetap Kerja 15 Tahun
-
3 Pilihan Motor Matic yang Siap Hadapi Banjir