SuaraSumut.id - Pemkab Langkat, Sumatera Utara, tetap menggelar upacara pengibaran Bendera Merah Putih memperingati HUT RI ke-76, meski 23 anggota Paskibra terpapar Covid-19.
Upacara yang digelar di Alun-alun Tengku Amir Hamzah, Stabat, Kabupaten Langkat, dengan menerapkan protokol kesehatan hanya akan dihadiri pejabat Forkompinda, seperti Bupati, Wakil Bupati, Kapolres, Kajari Dandim dan lainnya.
"Insya Allah tetap upacara dengan menerapkan protokol kesehatan," kata Wakil Bupati Langkat Syah Afandin saat dikonfirmasi, Senin (16/8/2021) malam.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Langkat Syaiful Abdi mengatakan, upacara tetap dilaksanakan karena tidak semua Paskibraka yang terpapar Covid-19.
Ia mengaku, upacara hanya melibatkan 35 Paskibra yang negatif Covid-19. Mereka akan mengibarkan Bendera Merah Putih dengan formasi berbeda dari formasi awal.
"23 Paskibra yang terpapar ikut secara virtual. Nantinya ada 35 Paskibra yang mengibarkan bendera," ujarnya.
Saat ini ke 23 Paskibra yang terpapar dalam keadaan sehat dan menjalani isolasi di Akper Langkat. Perkembangan kesehatan mereka terus dipantau Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Langkat.
Dirinya menduga, terpaparnya anggota Paskibra ini karena mereka kurang cukup istirahat usai menjalani serangkaian latihan yang padat.
"Padahal seleksi mereka sangat ketat dengan protokol kesehatan. Mungkin karena mereka capek dan kurang istirahat," tandasnya.
Baca Juga: Polri Pastikan Izin Liga 1 2021-2022, Nobar Diharamkan
Kontributor : Budi warsito
Tag
Berita Terkait
-
Peringati HUT RI di Tengah Pandemi, Anies Bakal Pimpin Upacara Terbatas di Balai Kota
-
Besok, Jalan Sekitar Istana Merdeka Ditutup saat Upacara HUT ke-76 RI
-
Isi Naskah Doa Upacara 17 Agustus HUT ke-76 RI di Tengah Pandemi COVID-19
-
Ini Cara Agar Bisa Ikut Upacara Kemerdekaan RI di Istana Merdeka Secara Daring
-
23 Anggota Paskibra Langkat Terpapar Covid-19
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Pengemudi Mobil Wajib Tahu! Ini yang Perlu Dikontrol Ketika Mengemudi
-
Pejuang Beasiswa Merapat! Ini Daftar Beasiswa D3 hingga S2 Tahun 2026 yang Segera Buka
-
Penerimaan Polri SIPSS 2026: Jurusan, Syarat, Cara Daftar dan Jadwal
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada