SuaraSumut.id - Satu unit mobil Agya B 2902 TOH terperosok ke saluran. Sopir mobil diduga hilang kendali karena diduga rem blong, Rabu (25/8/2021).
Insiden terjadi di sekitar jembatan Petuk, Kelurahan Kolhua, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang. Mobil itu dikendarai oleh JES (15). Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.
Informasi yang dihimpun, saat itu JES disebut mengendarai mobil seorang diri. Ia melaju dari rumahnya hendak mengisi bahan bakar minyak (BBM). Namun karena masih pagi sejumlah SPBU di Kota Kupang masih tutup.
Melansir dari digtara.com--jaringan suara.com, ia lalu putar-putar ke sekitar jembatan Petuk dan melintas dari arah Polsek Maulafa hendak menuju Kelurahan Naimata, Kecamatan Maulafa.
Saat tiba di lokasi kejadian, ada tikungan dan JES hendak mengendalikan kendaraannya. Namun kondisi rem diduga blong hingga pengendara hilang kendali dan kendaraan terus melaju.
Mobil masuk ke saluran di sisi kiri jalan dan harus dievakuasi. Pengendara langsung berusaha menyelamatkan diri dan keluar dari kendaraan.
Petugas Satlantas Polres Kupang Kota yang turun ke lokasi membantu proses evakuasi dan pengendara langsung membawa kendaraan ke bengkel untuk diperbaiki.
Kasat Lantas Polres Kupang Kota, AKP Andry Aryansyah, mengatakan, kasus ini tidak dilaporkan karena hanya ada kerusakan material.
“Tidak ada korban jiwa dan hanya kerusakan material. Pengendara dan pemilik kendaraan langsung mengevakuasi kendaraan ke bengkel untuk diperbaiki," tukasnya.
Baca Juga: Sebentar Lagi, Masyarakat Bisa dengan Mudah Cicip Cita Rasa Khas Pangan Eropa
Berita Terkait
-
3 Kendaraan Terlibat Kecelakaan di Gedong Tataan Pesawaran, Satu Orang Tewas
-
Pasca Bikin 2 Blunder untuk Juventus, Wojciech Szczesny Alami Kecelakaan
-
Korea Selatan Berhasil Tekan Angka Kecelakaan 12,6 Persen Berkat Aturan Ini
-
Kecelakaan Maut Dua Motor di Aceh Tamiang, Dua Tewas-Satu Luka Berat
-
Moge yang Dipakai Ustaz Jefri Al Buchori Kecelakaan Jadi Tontonan Warga Cirebon
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy