SuaraSumut.id - Seorang pria berinisial PA alias Paul (54), warga Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), ditemukan tewas gantung diri.
Pria yang berprofesi sebagai petani ini ditemukan tewas di Kelurahan Liliba, Kecamatan Oebobo, Selasa (31/8/2021) petang.
Korban pertama kali ditemukan Afredo (10) yang saat itu sedang bermain dengan sejumlah rekannya. Mereka kaget menemukan mayat seorang pria di batang pohon tanpa mengenakan baju, menggunakan celana pendek kain berwarna coklat.
Korban diketahui orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang dirawat di Rumah Sakit Jiwa Naimata Kota Kupang pada Minggu (29/8/2021). Pada Senin (30/8/2021) korban disebut kabur dari rumah sakit itu.
Melansir dari digtara.com--jaringan suara.com, Rabu (1/9/2021), petugas medis di rumah sakit Jiwa sempat memposting ke media sosial soal informasi hilangnya korban beserta foto korban.
Pihak keluarga yang juga mendapat informasi berupaya melakukan pencarian hingga akhirnya ditemukan meninggal dunia.
Kapolsek Oebobo, AKP Magdalena G Mere yang mendapat laporan bersama personel turun ke lokasi dan memasang garis polisi. Proses identifikasi dilakukan tim identifikasi Polres Kupang Kota serta melakukan olah TKP.
Kekinian petugas kepolisian masih menunggu hasil pemeriksaan medis guna memastikan dan mengetahui penyebab kematian korban.
Catatan Redaksi: Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecederungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Baca Juga: Detik-detik Video Ngeri Kecelakaan Madiun, Bus Lindas Pemotor, Penumpang Istighfar
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan 24 jam.
Berita Terkait
-
Perempuan Tua di Padang Tewas Gantung Diri, Keluarga Tolak Visum
-
Ditinggal Suami Berdagang di Pasar Terban, Istri Ditemukan Tewas Gantung Diri
-
Geger, Pasien COVID-19 Gantung Diri di Kamar Mandi
-
Diduga Terjerat Pinjaman Online, Penjaga Penangkaran Rusa Nekat Gantung Diri di Kandang
-
Kasus ke-35, Penjaga Penangkaran Rusa Ditemukan Tewas Gantung Diri
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional