SuaraSumut.id - Seorang mahasiswi meninggal dunia akibat terseret arus sungai di Sirahar, tepatnya di Desa Pusuk 2 Kecamatan Parlilitan Kabupaten Humbahas, Sumatera Utara.
Korban diketahui bernama Rahul br Siringo-ringo (18). Mahasiswi ini hanyut terbawa arus Sungai Sirahar saat mandi-mandi bersama lima orang temannya, Minggu (12/9/2021) sore.
"Saat itu cuaca sekitar lokasi turun hujan cukup deras, sehingga menyebabkan air sungai meluap dan menyeret korban, dan lima temannya
terjebak di pinggiran sungai hingga bisa menyelematkan diri. Sedangkan korban hilang terbawa arus sungai," Humas SAR Medan Sariman Sitorus, Senin (19/8/2021).
Baca Juga: Hiu Segede Gerobak Ini Terdampar di Pantai Ketapang Madura, Warga Sulit Dorong ke Lautan
Insiden ini dilaporkan kepada warga sekitar dan kepada BPBD Humbahas. Tim SAR gabungan yang mendapat laporan turun ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian.
"Dengan menyusuri sepanjang sisi sungai, tim SAR gabungan sangat berhati-hati dikarenakan medan disekitar tebing sungai sangat licin dan dipenuhi pepohonan," katanya.
Hingga akhirnya korban ditemukan pada Senin (13/9/2021) sekitar pukul 09.30 WIB. Jasad korban ditemukan sekitar 50 meter dari lokasi awal hanyut.
Curamnya lokasi sekitar sungai menjadi kendala tim mengevakuasi korban. Dengan menggunakan peralatan mountenering, Rescuer Pos SAR Parapat Danau Toba mencoba menuruni sisi tebing sungai untuk mengangkat korban dari dalam sungai.
"Untuk mengevakuasi korban, tim harus membuat sistem tali temali utk mempermudah mengevakuasi korban dari dalam sungai yang dilakukan Rescuer untuk mempacking korban kedalam kantong mayat di bawah jurang," katanya.
Baca Juga: Ayah Taqy Malik Bongkar Identitas Marlina, Ternyata Model Majalah Dewasa
Sekitar pukul 13.30 WIB jasad korban berhasil dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarga untuk disemayamkan.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Daftar Lowongan Kerja Sopir Pribadi di Sumut
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
-
Berapa UMP Sumatera Utara 2025? Berikut Simulasi Hitungannya
-
Viral Ayah di Padangsidimpuan Minta Bantuan Prabowo, Anaknya Jadi Tersangka Gegara Terima Video Asusila
-
5 Lowongan Kerja Pabrik Medan Terbaru: Cek Posisi dan Kualifikasinya!
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Manfaat Laptop AI Tipis ASUS Zenbook S 14 OLED
-
Longsor Tutupi Badan Jalan Penghubung Desa di Karo, Lalu Lintas Sempat Terhenti
-
Truk Hilang Kendali di Lampu Merah Slipi, Satu Tewas
-
Kolaborasi Telkomsel dan ZTE Tingkatkan Kualitas 4G dengan Teknologi AI
-
10 Korban Longsor di Karo Ditemukan dalam Keadaan Meninggal Dunia