SuaraSumut.id - Kasus dugaan perselingkuhan anggota DPRD Batubara, Sumatera Utara, berinisial DS berlanjut, meski IB yang merupakan suami LA dengan DS sudah melakukan perdamaian.
Namun, Helmisyam Damanik selaku kuasa hukum IB telah melaporkan dugaan perselingkuhan itu ke BKD DPRD Kabupaten Batubara, pada Senin (13/9/2021).
Helmisyam mengaku, dirinya bersama rekan-rekannya akan tetap menjalankan tupoksinya.
"Artinya tupoksi kami selaku kuasa hukum tetap berjalan sebagaimana mestinya. Selagi dia masih pakai kita belum ada pemutusan kuasa kita masih jalan," jelas Helmisyam, Selasa (14/9/2021).
Soal perdamaian antara klienya IB dan DS, ia mengaku telah mendengar kabar itu dan mengetahuinya dari pemberitaan. Namun, kliennya belum menyampaikan secara langsung.
"Katanya begitu, tapi kami selaku kuasa hukum gak dapat kabar. Sejauh ini saudara Indra Bayu selaku klien kami tidak ada memberitahukan sudah berdamai," katanya.
Ia mengungkapkan, pada Jumat 10 September 2021 kliennya sempat menelpon dan mengatakan dihubungi oleh pihak terlapor.
Dirinya mengarahkan kepada kliennya agar tim terlapor untuk menghubunginya selaku kuasa hukum.
"Jumat pukul tiga klien saya saudara IB ada telpon. Dia bilang dari pihak terlapor ada timnya ngajak berdamai. Saya kasi saran abang sudah teken kuasa ke saya, jadi arahkan saja mereka komunikasi ke saya," katanya.
Baca Juga: 5 Sudut Unik Rumah Andre Taulany, Ada Museum Pribadi
Meski kliennya dan DS telah berdamai, pihaknya akan mengambil langkah berikutnya untuk kelanjutan kasus tersebut.
"Meski mereka sudah berdamai tapi kan tidak serta merta menghentikan proses hukum. Ya dengan perdamaian meringankanlah. Dengan adanya perdamaian itu kan membuktikan bahwa si DS itu bersalah. Itu kan menjawab keselahannya," katanya.
Sekretaris DPRD Kabupaten Batubara Agus Andika membenarkan soal dugaan perselingkuhan IB dengan LAt telah dilaporkan ke BKD. Dirinya mengaku bahawa DS sudah dipanggil untuk memberikan klarifikasi.
"Sudah adinda (laporan ke BKD). Sudah (yang bersangkutan sudah dipanggil untuk klarifikasi)," tukasnya.
Kontributor : Budi warsito
Tag
Berita Terkait
-
Berujung Perdamaian, Anggota DPRD Sebut Rayuan 'Cumi-cumi' Hanya Candaan
-
Kasus 'Cumi-cumi' Anggota DPRD ke Istri Orang di Sumut Burujung Perdamaian
-
Soal Dugaan Perselingkuhan, Anggota DPRD di Sumut Buka Suara
-
Wanita Ngaku 'Simpanan' Anggota DPRD Batam Pernah Unggah Foto di Kamar Hotel
-
Oknum Anggota DPRD di Sumut Diduga Selingkuhi Istri Keponakan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana