SuaraSumut.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Medan tidak akan memberikan suntikan modal untuk tiga badan usaha milik daerah (BUMD). Wali Kota Medan Bobby Nasution, meminta direksi BUMD yang baru dilantik untuk berinovasi.
"Perusahaan daerah yang kami pandang tidak boleh manja, inovasi sangat diperlukan bagaimana dia bisa bersaing. Sudah banyak juga jenis-jenis perusahaan seperti perusahaan daerah kita," kata Bobby, melansir Antara, Rabu (29/9/2021).
Bobby mengatakan, direksi harus memiliki ide dalam pengembangan unit usaha. Sehingga, pengembangan unit usaha tidak hanya sekedar mengharapkan suntikan modal dari pemerintah daerah. Bobby juga meminta agar direksi mencari investor dalam hal pendanaan.
"Hal-hal ini yang harus bisa dimiliki oleh direksi-direksi yang baru kita lantik. Jadi jangan hanya berharap dari uang daerah, tapi bagaimana nilai usahanya bisa lebih tinggi sehingga bisa mendatangkan pemodal dari luar daerah," katanya.
Bobby mencontohkan keberadaan Medan Zoo yang belum mampu menyumbang pendapatan asli daerah (PAD). Medan Zoo sendiri merupakan salah satu unit usaha Perusahaan Umum Daerah (PUD) Pembangunan.
"Harusnya Medan Zoo ini bisa menghasilkan PAD, tapi sampai hari ini belum, terlebih di masa pandemi Covid-19. Kita paham kita tidak bisa serta-merta menyalahkan Medan Zoo nya. Karena memang saat PPKM level 4 dan darurat itu memang tidak boleh dibuka jadi tidak ada pemasukan sama sekali, jadi kemarin memang ada kesulitan," jelasnya.
Bobby engatakan, Medan Zoo memiliki lahan luas. Sehingga, dapat dipergunakan untuk mengembangkan usaha.
"Kami bilang kemarin silakan kalau mau dikembangkan dengan bekerjasama dengan pihak ketiga silakan, jangan menutup diri. Harus bisa bekerjasama untuk meningkatkan nilai usahanya," tukasnya.
Baca Juga: PON Papua: Tuan Rumah Sabet Dua Medali Emas Cabang Dayung
Berita Terkait
-
Lantik 11 Pejabat Eselon II, Bobby Nasution: Tidak Ada Kepentingan Pribadi!
-
Bobby Nasution Minta Masyarakat Tak Takut Lapor Lokasi Judi di Kota Medan
-
Bobby Nasution Respons Laporan Warga Medan, Segel Lokasi Judi
-
Lantik 12 Direksi BUMD Kota Medan, Bobby Nasution: Jangan Ada Korupsi, Pungli!
-
12 Direksi BUMD Kota Medan Diumumkan, Berikut Nama-namanya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati