SuaraSumut.id - Anda patut mencoba kuliner yang satu ini saat saat berkunjung ke Tanjung Balai, Sumatera Utara. Adalah nasi lemak Kamal yang ledendaris.
Nasi lemak yang merupakan usaha kuliner keluarga secara turun menurun sejak tahun 1978 ini dapat ditemui di dua lokasi.
Nasi lemak Kamal yang berada di Jalan Julius Usman. Sedangkan nasi lemak adik Kamla berada di Jalan Teuku Umar.
"Kamal itu abang saya, anak uwak. Ini usaha keluarga," ujar Fendi yang mengelola nasi lemak adik Kamal, Sabtu (30/10/2021).
Nasi lemak yang dijual tergolong unik. Dibungkus dengan daun pisang dengan ukuran mini. Ada tiga jenis lauk yang sudah di satukan dengan nasinya.
Suarasumut.id yang mencoba memilih nasi dengan lauk udang, ikan teri atau ikan. Rasanya nikmat dan cukup menggoyang lidah.
Tak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Pasalnya, satu bungkus nasi lemak ini harganya Rp 3 ribu. Meski berukuran mini, nasi lemak ini dapat mengganjal perut yang lapar.
Penikmat nasi lemak tidak hanya warga Kota Tanjung Balai, namun juga datang dari beberapa daerah, seperti Tebing Tinggi, Kabupaten Batubara, Asahan, Labuhanbatu, Rantaupraoat, Kota Medan. Bahkan warga negara tetangga Malaysia.
"Banyak juga orang pesan untuk dibawa sebagai oleh-oleh untuk keluarganya," katanya.
Baca Juga: Tokoh Muda Berpotensial Maju di Pilpres 2024 Karena Pemilih Dominan Milenial Dan Gen Z
Fendi membuat 200 bungkus untuk dijual dalam sehari. Bahkan, beberapa jam warung dibuka, nasi lemaknya langsung habis.
"Saya buka mulai pukul 14.00 WIB sampai pukul 22.00 WIB. Tapi kadang pukul 20.00 WIB sudah tutup, sudah habis nasinya," kata Fendi.
Salah seorang warga Asahan, Susi mengaku, nasi lemak ini selalu jadi incarannya dan keluarga saat datang ke Tanjung Balai.
"Kalau ke Tanjung Balai sama keluarga pasti beli nasi lemak. Kadang makan di tempat, kadang bawa pulang. Rasanya gurih," tukasnya.
Kontributor : Budi warsito
Tag
Berita Terkait
-
Tempat Kuliner dan UMKM di Jalan Gatot Subroto Bandar Lampung Resmi Dibuka
-
Coto Makassar: Kuliner Sulawesi yang Wajib Diuji!
-
Festival Kuliner Ini Hadirkan Deretan Hidangan Kelas Dunia
-
Dikira Sesajen, Ternyata Ini Alasan Pengusaha Kuliner Taruh Beras di Pagar Rumahnya
-
Festival Kampoeng Legenda, Wisata Kuliner Legendaris Indonesia
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy