SuaraSumut.id - Sebuah video memperlihatkan seorang pria diduga preman melakukan pungutan liar (pungli) kepada sopir truk.
Peristiwa itu disebut terjadi di Kecamatan Tanjung Morawa, Deli Serdang, Sumatera Utara, pada Sabtu 30 Oktober 2021.
Dilihat Senin (1/11/2021), tampak pria itu sempat cekcok dengan sopir. Pasalnya, pria itu diduga meminta uang Rp 50 ribu.
"Rp 50 ribu yang kau minta," kata sopir truk.
Sang pria meminta agar sopir truk tidak merekam akisnya sembari berkata hal itu bisa dibicarakan baik-baik.
"Kan bisa bicara baik-baik, ngapain meski kayak gini kau buat," kata pria itu.
"Tadi kau kukasih lima ribu gak mau," kata sopir truk.
Kasat Reskrim Polresta Deli Serdang Kompol M Firdaus mengatakan, petugas telah menangkap JU yang diduga preman tersebut.
"JU diamankan tidak jauh dari kediamannya di Kecamatan Tanjung Morawa," katanya.
Baca Juga: Begini Cara Mengatasi Kesedihan Akibat Kehilangan Orang yang Dicintai
Saat diperiksa JU mengaku melakukan pungli kepada sopir truk bongkra muat. Ia meminta uang Rp 20 ribu dengan memberikan kuitansi berstempel salah satu organisasi kemasyarakatan.
Dari uang yang berhasil dikumpulkan, JU mendapatkan upah sebesar 25 persen. Pihaknya pun masih mendalami keterangan JU.
"JU ditahan di Polsek Tanjung Morawa. Dia ditetapkan sebagai tersangka berdasarkan pengaduan korban. JU melanggar Pasal 368 KUHPidana dengan ancaman pidana penjara 9 tahun," tukasnya.
Kontributor : Budi warsito
Berita Terkait
-
Kang Yana pastikan Tak Ada Praktik Pungli Vaksinasi Covid-19 di Bandung
-
Bantah Dugaan Pungli, 5 Anggota Satpol PP Jakbar Tetap Dipotong Gaji, Ini Alasannya
-
Oknum Satpol PP Jakbar Diduga Pungli Rumah Makan, Polisi: Kami Pelajari Dulu
-
Viral Aksi Pungli Anggota Satpol PP, Polsek Cengkareng Akan Panggil Pelaku
-
Meski Bantah Pungli, 5 Anggota Satpol PP di Cengkareng Tetap Kena Sanksi Potong Gaji
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana