SuaraSumut.id - Polisi menangkap empat terduga pelaku perampokan bersenjata api (senpi), yang beraksi di toko pakaian di Aceh Timur.
Keempat pelaku berinisial BY alias RJ (33), MH (26), RS (28), dan MS (34) merupakan warga Rantau Peureulak.
"Dari empat orang yang ditangkap, tiga diantaranya ditetapkan sebagai tersangka. Sedangkan satu lagi masih didalami dan diperiksa secara maraton untuk diketahui sejauh mana keterlibatannya," kata Kabid Humas Polda Aceh, Kombes Pol Winardy, melansir Antara, Selasa (2/11/2021).
Dari mereka disita barang bukti sepucuk senjata api laras pendek beserta magasin dan dua butir peluru, motor, tas berisi uang Rp 30,8 juta, HP, dan satu kaca pirek diduga untuk mengonsumsi sabu.
Kekinian ketiga tersangka dan satu terduga pelaku masih diperiksa secara intensif di Polres Aceh Timur.
"Kemungkinan tersangka dalam kasus ini akan bertambah, karena tim di lapangan masih terus melakukan pengembangan," katanya.
Winaedy menjelaskan, mereka dipersangkakan dengan Pasal 365 KUHPidana tentang pencurian dan kekerasan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut