SuaraSumut.id - Sikap humanis ditunjukkan seorang anggota Polantas, Aipda Adven Ginting, yang bertugas di Polsek Medan Kota.
Saat kondisi Jalan Sisingamangaraja Medan, simpang Jalan Halat Medan sedang ramai, Aipda Adven melihat satu unit mobil mogok, Jumat (12/11/2021).
Kondisi mobil mogok itu membuat situasi arus lalu lintas menjadi macet. Melihat hal itu membuat Aipda Adven yang berada di lokasi langsung mengambil tindakan.
Anggota Polantas ini langsung mendorong mobil jenis sedan tersebut, agar tidak menimbulkan kemacetan di lokasi.
Warga yang melihat aksi polisi itu, langsung merekamnya melalui kamera ponsel. Tak lama kemudian, video tersebut beredar di media sosial.
Dalam video berdurasi 1 menit 5 detik itu terlihat Aipda Adven Ginting mendorong mobil yang mogok dengan sekuat tenaga ke arah Jalan Juanda Medan. Tampak pengendara motor turun dari kendaraannya ikut dan membantu mendorong mobil hingga ke tepi jalan.
Sikap humanis dan responsibilitas personel Unit Lalu Lintas Polsek Medan Kota langsung mendapat banyak pujian dari masyarakat setelah melihat video itu.
"Kita harapkan sikap humanis dan responsibilitas Aipda Adven Ginting ini menjadi contoh bagi personel kepolisian yang lainnya. Melayani masyarakat," kata salah seorang warga bernama Gibson Simanjuntak.
Hal senada juga disampaikan warga lainnya bernama Ahmad Nasution. Ia memuji tindakan anggota Polantas tersebut.
Baca Juga: Kepala BPSDM Kemendagri: Digitalisasi Tuntut ASN Jadi Generasi Pembelajar
"Tindakan itu mulia, meski sederhana hanya mendorong mobil tapi itu menunjukkan sikap humanis polisi yang melayani masyarakat," imbuhnya
Sementara, Aipda Adven Ginting kepada SuaraSumut.id mengatakan aksi mendorong mobil tersebut sudah menjadi tugasnya.
"Sudah tugas kita melayani masyarakat. Mobil sedan hitam itu tiba-tiba saja mogok. Agar tidak terjadi kemacetan, saya harus mendorongnya ke tepi Jalan Juanda," ujar Adven.
Ia mengatakan, kerusakan mesin yang dialami mobil itu terjadi di saat jam sibuk masyarakat dalam beraktivitas pagi.
"Guna menghindari kemacetan, langsung mendorong," tandasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Lagi-Lagi Viral Fetish Aneh, Kali Ini Fetish Martabak Keju
-
Viral Ibu Nyanyikan Lagu Ini untuk Mempelai Pria Bikin Terharu, 'Tamu-Tamu Juga Nangis'
-
Viral Bocil Marah Tak Dikasih Uang Saat Mengemis, Hina Pengendara Mobil Begini
-
Viral Pembawa Berita Nangis saat Dengar Kesaksian Penyelamat Anak Vanessa Angel
-
Viral Istri Pergoki Suami Selingkuh, Aksi Labrak di Parkiran Hotel Jadi Sorotan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati