SuaraSumut.id - Seorang pria di Gunungsitoli, Nias, Sumatera Utara (Sumut), diduga membunuh anak kandungnya yang berusia empat tahun.
Usai melakukan aksinya, pria itu disebut mencoba bunuh diri. Peristiwa terjadi sekitar pukul 03.55 WIB. Diduga pelaku berinisial AZ (40).
Peristiwa itu diketahui setelah kakaknya YZ (48) melihat AZ mondar mandir di depan rumahnya sambil mengerang kesakitan. Ia juga melihat pakaian AZ bersimbah darah.
"Melihat hal tersebut saksi mulai curiga dan mendatangi rumah AZ. Di sana saksi melihat korban sudah tewas di dalam kamar," kata Paur Subbag Humas Polres Nias Aiptu Yadsen Hulu, Sabtu (20/11/2021).
Peristiwa itu dilaporkan ke polisi. Petugas yang mendapat laporan turun ke lokasi dan mengevakuasi jasad korban.
"Di tubuh korban terdapat luka robek pada bagian leher depan, luka robek pada bagian perut depan dengan usus terbuarai, dan luka robek pada lutut kaki sebelah kiri," ujarnya.
Kekinian AZ belum dapat diinterogasi karena pita suara telah robek. Dari keterangan warga sekitar dan keluarga, selama ini AZ tinggal bersama anaknya.
Ia juga disebut sudah bercerai dengan istrinya sejak 2018. Kondisi ini membuat kondisi mentalnya rusak. Selain itu, AZ memiliki penyakit ayan dan gangguan jiwa.
"Petugas mengamankan barang bukti sebilah parang. AZ dipersangkakan dengan Pasal 44 ayat 3 dari Undang-Undang RI Nomor 23 tahun 2004 tentang penghapusan kekerasan dalam rumah tangga Junto Pasal 338 dari KUHPidana," tukasnya.
Baca Juga: Kenali 4 Tanda Pasangan yang Obsesif dan Suka Mengontrol, Jangan Terjebak!
Kontributor : Budi warsito
Berita Terkait
-
Hakim Batalkan Vonis Bersalah Atas Dua Terpidana Pembunuhan Malcolm X
-
Eks Ajax Didakwa Percobaan Pembunuhan, Terancam 3,5 Tahun Penjara
-
Pimred Media di Lampung Dapat Ancaman Pembunuhan Terkait Pemberitaan, Ini Sikap AJI
-
4 Kasus Kekerasan dan Dugaan Pembunuhan Warga Oleh Oknum Polisi di Sulawesi Selatan
-
Seorang Remaja Jadi Korban Pembunuhan dan Pemerkosaan oleh Pria yang Baru Dikenalnya
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy