
SuaraSumut.id - Seorang petugas satpam di Medan ditabrak dan nyangkut kap mobil viral di media sosial. Pengemudi mobil dan satpam kemudian saling lapor.
Satpam berinisial DO melaporkan kasus tabrakan yang dialaminya ke Polsek Medan Baru. Sedangkan pengemudi mobil berinisial JS membuat laporan ke Polrestabes Medan atas kasus penganiayaan
Ps Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol M Firdaus mengatakan, pihaknya telah memeriksa 11 orang saksi terkait kasus itu.
"Untuk laporan satpam ada sudah 6 orang diperiksa," katanya, melansir digtara.com--jaringan suara.com, Sabtu (20/11/2021).
Baca Juga: Kasus di Jagakarsa Belum Rampung, Muncul Lagi Pedofil di Tanjung Priok
Untuk laporan pengemudi mobil berinisial JS, kata Firdaus, sudah lima saksi yang diperiksa.
"Saat ini belum ada yang ditetapkan sebagai tersangka, masih pemeriksaan saksi-saksi," katanya.
Diberitakan, peristiwa disebut terjadi di Jalan Pattimura Medan, Senin (15/11/2021). Insiden bermula saat satpam sedang menuntun mobil keluar dari gedung yang dijaganya.
Sambil mengarahkan tangan kanannya untuk menyetop mobil dari arah kanan, tangan kirinya mengarahkan agar mobil melaju keluar ke badan jalan.
Saat itu sebuah mobil sedan warna putih yang sedang melaju berhenti persis di dekat satpam itu. Ketika itu, satpam tersebut tetap berdiri tegak di depan mobil dan melihat ke arah pengemudi.
Baca Juga: Hadiri Peluncuran Layanan 5G, Andi Sudirman Wisata Virtual ke Pulau Samalona
Mobil tersebut lalu berjalan dengan pelan sehingga satpam memukul bak depan mobil sedan dengan tangannya.
Mobil berwarna putih diduga tidak senang lalu mencoba menabrak satpam. Akhirnya satpam tersebut melompat dan nyangkut di kap mobil.
Berita Terkait
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Potret Kopda Basar Jalani Rekonstruksi Kasus Penembakan 3 Anggota Polri
-
Komdigi soal Wartawan Asing Izin Polisi untuk Liputan di Indonesia: Hanya Pendataan
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Promo Indomaret 16-30 April 2025, Buah Naga Diskon 10 Persen
-
Link Saldo Dana Kaget Hari Ini, Kamis 17 April 2025: Bisa Beli Tiket Nonton Bioskop
-
Polda Sumut Tangkap 3 Orang Terkait Live Porno Libatkan Anak di Bawah Umur di Deli Serdang
-
Ditetapkan Tersangka, Polrestabes Medan Diminta Tahan Dokter Detektif
-
Preman Ngamuk dan Aniaya Penjaga Konter di Medan Ditangkap