Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Jum'at, 26 November 2021 | 11:54 WIB
Wanita Muda di Medan Lolos dari Penculikan saat ditanyai polisi. [Ist]

SuaraSumut.id - Wanita muda di Medan bernama Gracia (23), disebut menjadi korban penculikan. Pelaku penculikan diduga menyaru sebagai driver taksi online.

Peristiwa terjadi pada Kamis (25/11/2021) malam. Beruntung, korban berhasil kabur dengan cara melompat dari bagasi mobil pelaku.

Kapolsek Patumbak Kompol Faidir Chaniago mengatakan, awalnya korban memesan taksi online dari kawasan Avros menuju Jalan Multatuli. Saat tiba di tujuan korban tidak diturunkan.

" Tangan dan kaki korban diikat, mulutnya disumpal, leher dicekik, rambutnya dijambak, matanya ditutup," kata Faidir saat dikonfirmasi, Jumat (26/11/2021).

Baca Juga: Jadi Sumber Energi, Ini Fungsi Karbohidrat untuk Kesehatan Tubuh

Pelaku memasukkan korban ke dalam bagasi belakang mobil dan membawanya ke arah Patumbak. Dalam keadaan lemas korban berusaha menyelamatkan diri.

"Korban melompat sekitar 3 Km dari kantor (Polsek Patumbak). Korban lompat dalam kondisi tangan dan kaki terikat, mulut disumpal," katanya.

Petugas yang mengetahui peristiwa itu membawa korban ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan. Petugas kemudian melakukan penyelidikan menangkap pelaku.

"Pelaku sudah ditangkap. Untuk jelasnya akan dirilis oleh Pak Kapolrestabes Medan," tukasnya.

Kontributor : Budi warsito

Baca Juga: Foto Perdana Raffi Ahmad dengan Anak Kedua, Banjir Ucapan Selamat

Load More