
SuaraSumut.id - Video yang menunjukkan aksi pungutan liar (pungli) di salah satu hotel di Kota Medan, beredar. Dalam video terlihat seorang pria berdiri di depan pagar meminta uang kepada pengusaha dekorasi.
Meski sudah memberikan uang Rp 120 ribu, pria itu tetap ngotot meminta kepada pengusaha dekorasi dan memaksa untuk memberikan uang tambahan Rp 30 ribu.
"Tolong pak @bobbynst agar pungli pungli gak jelas kayak gini ditertibkan karena kita kerja butuh ketenangan dan kenyamanan tanpa ancaman dan maki makian kalau gak dikasi," tulis pengunggah, dilihat Selasa (30/11/2021).
Bahkan, seorang wanita yang menjadi korban pungli sempat terlibat cekcok mulut dengan diduga pelaku pungli, hingga korban merasa tidak aman dan nyaman.
Baca Juga: BPJS Kesehatan Dianugerahi Indonesia Best Brand Award 2021
"Apa pula kau minta Rp 30 ribu lagi, udah Rp 120 ribu samamu. Gak pernahnya orang dekor dimintai pas bongkar," katanya.
"Kau mau minta gade HP, aku gak mau kok kau maksa-maksa, kau tuh dah buat orang merasa gak nyaman, kau tu udah bisa dilaporkan," sambungnya.
Kapolsek Medan Baru AKP Teuku Fathir Mustafa mengaku telah menerima informasi adanya dugaan pungli ini.
"Kita sudah cek ke TKP," katanya, saat dikonfirmasi SuaraSumut.id.
Fathir mengaku, pihaknya telah mengidentifikasi pelaku pungli yang meresahkan masyarakat tersebut.
Baca Juga: Beda Agama, Aksi Gangga Kusuma Lamar Awkarin Jadi Omongan Netizen
"Ini sedang kita cari (pelaku)," tandasnya.
Berita Terkait
-
Kekayaan Megawati Zebua, Anggota DPRD Viral Diduga Cekik Pramugari Wings Air
-
Eks Menteri Susi Pudjiastuti Kritik Pungli di Lokasi Wisata Bikin Sepi Pengunjung: Menyedihkan!
-
Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Ditetapkan Tersangka, Polrestabes Medan Diminta Tahan Dokter Detektif
-
Preman Ngamuk dan Aniaya Penjaga Konter di Medan Ditangkap
-
Bantah Ada Upaya Damai, Wings Air Laporkan Megawati ke Polres Nias
-
Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Rabu 16 April 2025, Dapatkan Saldo Gratis Mudah Tanpa Syarat!
-
Mahasiswa Demo di Kantor Wali Kota Medan, Desak Copot Sekda Wiriya Alrahman