SuaraSumut.id - Seorang warganet asal Medan yang sempat dicari Nikita Mirzani karena nyinyir terhadapnya, mendukung petisi boikot Nikita Mirzani dan menjadi trending di Twitter, Senin (13/12/2021).
Warganet bernama Zoel Helmi Lubis ini sebelumnya membuat Nikita Mirzani geram lantaran komentarnya di Instagram.
Nikita sampai mengadakan sayembara memberikan uang Rp 10 juta kepada warganet yang berhasil menemukan warganet itu. Postingan sayembara ini belakangan tidak terlihat lagi di akun Instagram Nikita Mirzani.
Kepada SuaraSumut.id, Zoel mengaku mendukung petisi boikot Nikita Mirzani dengan alasan demi kedamaian warganet.
"Kalau yang buat petisi boikot bukan aku, itu ada warga Twitter yang buat, aku cuma me-retweet dan men-share aja, ikut mendukung petisi ini buat kedamaian warganet," ujarnya.
Zoel berharap petisi yang beredar luas itu dapat membuat Nikita juga menjadi sadar.
"Harapannya petisi ini bisa digunakan sebaik-baiknya untuk membuat NM sadar, pastinya bisa membuat damai warganet, agar generasi-generasi muda mentalnya bisa bagus," katanya.
Soal kabar jika Nikita akan mendatanginya ke Medan, Zoel pun mempersilahkannya.
"Dia mau ke Medan ya silahkan, mungkin waktu dia sangat luang sampai mau ke Medan dan bertemu saya. Intinya karena saya gak merasa melakukan kesalahan apapun atau menghina, jadi saya santai aja menghadapinya," tukasnya.
Petisi boikot Nikita Mirzani ramai diserukan di change.org. Hingga Senin siang, petisi itu sudah ditandatangani oleh 95.730 orang.
Baca Juga: Link Live Streaming Pengundian Babak 16 Besar Liga Champions
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Rachel Vennya Tak Dibui, Nikita Mirzani: Mau Lolos Karantina Tinggal Sopan Aja
-
5 Kontroversi Nikita Mirzani: Diduga Terlibat Prostitusi hingga Sebut Habib Tukang Obat
-
Sering Sindir Artis Lain, Netizen Serukan Boikot Nikita Mirzani
-
Beredar Petisi Boikot Nikita Mirzani, Sudah 52 Ribu Orang Menanda Tangani
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana
-
59.365 Meter Jaringan Irigasi di Kabupaten Aceh Timur Rusak Akibat Bencana
-
Kurikulum Darurat KBM Diterapkan di Aceh Timur Pascabencana