SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution melakukan sidak di Jalan Pembantu Lingkungan IV, Kelurahan Titi Kuning, Medan Johor, Kamis (23/12/2021) dini hari.
Sejumlah warga di kawasan itu rupanya sudah tak tahan melihat pengerjaan drainase yang membelah lingkungan mereka dan tak kunjung selesai nyaris enam pekan.
Pengerjaan drainase yang dilakukan swakelola Dinas PU kupak-kapik. Beberapa spesifikasi tak masuk akal dan terkesan asal jadi.
Pada drainase sepanjang kurang lebih 200 meter ada bagian yang dicor dan ada yang disambungkan dengan pipa enam inci. Bak kontrol juga dibuat tanpa bisa dibuka dengan coran permanen.
Baca Juga: Kewajiban Istri Setelah Menikah, Ikuti 3 Hal Ini Agar Hubungan Harmonis
Lambatnya pengerjaan drainase membuat warga sekitar sulit masuk rumah sendiri. Parkir kendaraan juga terpaksa menumpang di rumah tetangga.
Warga pun mengadu kepada Bobby melalui direct message Instagram pribadinya. Tengah malam tadi Bobby langsung merespons dengan turun ke lokasi.
"Swakelola PU kayak ancur gini, gimana lagi kontraktor kalian," kata Bobby.
"Itu coba lihat bagaimana bisa begitu. Tolong suruh penjabnya bawa gambar pengerjaan drainase ini ke kantor. Tolong ini segera diselesaikan. Harusnya UPT awasi ini. Jangan dibiarkan," tambahnya.
Plt Kadis PU Ferry Ichsan saat ditanya soal proyek drainase mengaku bahwa itu benar swakelola. Bahan yang ada di Dinas PU digunakan dan anggaran yang dikeluarkan hanya untuk membayar tukang.
Baca Juga: Cara Jadi Agen BRILink, Lengkap dengan Syarat dan Keuntungannya
"Jumlah anggarannya nanti saya tanya," katanya.
Berita Terkait
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Terkini, Sempat Rp17 Jutaan Sekali Terbang
-
Bertemu Bobby Nasuition, Mensos Sebut Akan Ada 4 Sekolah Rakyat di Sumut
-
Libur Cuti Bersama Habis, Harga Tiket Pesawat Medan-Jakarta Rp10 Jutaan
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Tembus Rp17 Jutaan, ke Jepang Cuma Rp5 Juta
-
Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Lebih Mahal Dari Tiket Eropa
Tag
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Adu Mental! Pemain Korut Teror Psikologis Skuat Timnas Indonesia U-17
-
Rekam Jejak Kim Sang-sik, Junior STY yang Pimpin ASEAN All Stars Lawan Manchester United
-
Jepang Tersingkir! Ini Skenario yang Bisa Bawa Timnas Indonesia Juara Piala Asia U-17
-
Rekam Jejak Wipawee Srithong: Bintang Timnas Thailand, Pengganti Megawati di Red Sparks
-
Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
Terkini
-
Saldo DANA Kaget Sore Ini, Bisa Bayar Kopi untuk Nobar Timnas Indonesia U-17 vs Korea Utara
-
Indosat Catat Kenaikan Trafik Data 21 Persen saat Idul Fitri 2025
-
Klik Link Saldo DANA Kaget Bisa Cair Rp 200 Ribu, Bikin Hari Senin Siang Makin Semangat
-
68 ASN di Aceh Barat Disanksi Potong TPP Gegara Bolos Kerja
-
Kecelakaan Maut di Aceh Timur, 1 Tewas