SuaraSumut.id - Sedikitnya 140 warga Kota Binjai, Sumatera Utara (Sumut), meninggal akibat terpapar Covid-19, sejak awal pandemi hingga saat ini. Namun demikian, sejak Desember 2021 tidak ada lagi warga yang terpapar Covid-19.
Hal itu diungkapkan Wali Kota Binjai H. Amir Hamzah, melansir digtara.com--jaringan suara.com, Jumat (31/12/2021).
"Ini menandakan kalau Kota Binjai perlahan akan terbebas dari Covid, namun meski begitu, warga tetap harus waspada," katanya.
Kekinian pihak Dinas PUPR Kota Binjai bersama pihak Kecamatan Binjai Timur tengah melakukan pengaspalan jalan menuju ke makan khusus Covid-19.
"Jalan ke pemakaman khusus Covid-19 di Kecamatan Binjai Timur memang sangat memperihatinkan, berlumpur dan licin, makanya saya minta agar dinas terkait lakukan pengaspalan untuk memudahkan akses jalan," katanya.
Ia mengatakan, pencapaian vaksinasi di Binjai untuk dosis I adalah 61 persen dan dosis II 41 persen.
"Binjai sudah hampir mencapai target, karenanya saya terus tekankan kepada seluruh pihak terkait agar menggenjot untuk pencapaian vaksinasi pada 2021," katanya.
Pihaknya mengajak masyarakat agar vaksinasi untuk percepatan penanganan Covid-19.
Baca Juga: Alexander Zverev Berharap Capaian 2021 Jadi Batu Loncatan Raih Musim Terbaiknya
Berita Terkait
-
Kemenkes Sebut 5 Pasien Covid-19 Varian Omicron Belum Dapatkan Vaksin Sama Sekali
-
Meski Pandemi Covid-19, 1,4 Juta WNI dan WNA Datang-Pergi Lewat Bandara Soekarno-Hatta
-
Pelanggar Aturan Covid di China Dihukum dengan Dipermalukan di Depan Umum
-
Penularan Covid di Sydney Tembus 20 Ribu, Pesta Kembang Api Tetap Digelar
-
Berjaga-jaga Hadapi Lonjakan Kasus Covid Pasca Nataru, Sleman Siagakan Isoter Terpadu
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat