SuaraSumut.id - Seorang pemuda bernama Sofyan Nur (26) tewas ditikam menggunakan gunting. Pelakunya adalah remaja laki-laki berinisial MR (15).
Penyebabnya karena korban disebut memaki pelaku. Peristiwa terjadi di Bagan Deli, Kecamatan Medan Belawan, Minggu (2/1/2022) malam.
"Pelaku penganiayaan yang menyebabkan meninggal dunia sudah diamankan," kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi, Jumat (7/1/2022).
Peristiwa berawal saat MR berjumpa korban dan bertanya apakah melihat temannya. Namun korban malah mengeluarkan kata-kata makian.
Baca Juga: Celurit Tertancap di Kepala, Detik-Detik Remaja di Cengkareng Dilarikan ke RS
"MR bertanya kepada korban bang ada nampak kawanku? dijawab korban dengan makian. Korban juga menendang pelaku hingga terjadi perkelahian," kata Hadi.
Pada saat perkelahian, kata Hadi, gunting milik korban terjatuh dan diambil pelaku tanpa sepengetahuan korban.
"Gunting tersebut disembunyikan di saku celana pelaku. Untuk sejenak perkelahian berhenti," ujar Hadi.
Keduanya kembali berkelahi hingga akhirnya pelaku menusuk korban menggunakan gunting sebanyak satu kali.
Seketika korban roboh dan meninggal dunia. Polisi yang melakukan penyelidikan menangkap pelaku.
Baca Juga: Menlu Retno Beberkan 3 Fokus Diplomasi Pelindungan WNI di Tahun 2022
"Dari pemeriksaan diketahui pelaku menusuk dada korban dengan gunting sebanyak satu kali. Gunting itu dibuang ke laut di Titi Kembar Bagan Deli," katanya.
Polisi telah melakukan penahanan terhadap pelaku. Ia dikenakan Pasal 351 ayat 3 KUHPidana.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Berapa Tinggi Ole Romeny? Makin Santer Bergabung Timnas Indonesia Usai Terlihat di SUGBK
-
Surga Satwa Berubah Jadi Medan Perang: Perang Israel-Hizbullah Ancam Migrasi Burung
-
Lowongan Kerja Host Live Olshop di Medan
-
Siapa Ryan van de Pavert? Pemain Keturunan Medan-Surabaya, Main di Ajax Amsterdam Bareng Anak Rafael van der Vaart
-
Striker Berdarah Medan Eligible Jadi Finisher Mematikan Timnas Indonesia, Dijamin Anti Gagal!
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
Terkini
-
Kawanan Bersenpi yang Culik Remaja Wanita di Labura Ternyata Satu Keluarga
-
Viral Remaja Wanita Diculik Kawanan Bersenpi di Labura Sumut, Minta Tebusan Rp 400 Juta, 3 Pelaku Ditangkap
-
Lari ke Aceh, Pelaku yang Buang Mayat Wanita dalam Tas di Karo Ditangkap
-
Polres Labusel Launching Gugus Tugas Ketahanan Pangan
-
Seniman Luncurkan NFT Bobby Nasution, Bangkitkan Seni Digital Sumatera Utara