SuaraSumut.id - Musyawarah Daerah (Musda) IV Partai Demokrat Sumut berlangsung di hotel Jalan Gatot Subroto Medan, Senin (10/1/2022).
Ada tiga nama calon Ketua DPD Partai Demokrat Sumut yang bersaing. Mereka adalah Armyn Simatupang, Tondi Roni Tua dan Muhammad Lokot Nasution.
Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengingatkan ketiga calon untuk siap dengan segala kemungkinan yang terjadi, termasuk kalah atau tidak terpilih. AHY juga berpesan agar semuanya bisa menerima apapun keputusan nantinya.
"Siap menang dan siap kalah, itu memang gampang diucapkan, tapi sedikit sulit dilaksanakan," katanya, melansir Antara.
AHY mengaku, Partai Demokrat adalah rumah bersama. Untuk itu, para calon terpilih nantinya bisa merangkul semua pihak.
"Siapapun yang menang, Demokrat adalah rumah besar kita. Dengan ada perbedaan itu hal wajar, kalau tak ada perbedaan justru saya akan bertanya-tanya. Karena karakter di Sumatera Utara dinamis, mudah-mudahan musda berjalan demokratis," pesannya.
Tahapan Pemilu 2024, kata AHY, tinggal menunggu waktu. Ia mengingatkan agar ketua terpilih nantinya dapat memperkuat mesin partai dengan mempersiapkan kader terbaik untuk posisi calon anggota legislatif ataupun calon kepala daerah.
"Yang terpilih nantinya bisa merumuskan strategi jitu dan mengimplementasikan di lapangan, kita berharap Demokrat jaya. Waktu tidak lama lagi," tukasnya.
Baca Juga: Ingin Menikah Terkendala Biaya? Flip Siap Beri Bantuan Rp 100 Juta
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
3 Motor Matic Keren untuk Anak Muda, Nyaman, dan Bertenaga
-
Harga Emas 2 Januari 2026 Kembali di Atas Rp 2,5 Juta per Gram
-
600 Hunian di Aceh Tamiang Rampung, Diserahkan ke Pemerintah Daerah 8 Januari 2026
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan