SuaraSumut.id - Polisi menangkap sopir angkot yang viral mengejar mobil lainnnya sambil memegang besi di jalanan Medan.
Sopir angkot yang ditangkap bernama Ronal Sihombing (35) warga Kecamatan Pancur Batu, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).
Kapolsek Medan Tuntungan Iptu Christin Simanjuntak membenarkan sopir angot itu sudah diamankan.
"Sudah kita amankan tadi malam," katanya, saat dikonfirmasi SuaraSumut.id, Rabu (12/1/2022).
Ia mengatakan, peristiwa berawal sopir angkot Medan Bus BK 7074 DL menaiki penumpang di Simpang Perpas Tanjung Selamat mengarah ke Pajak Melati, Jumat (7/1/2022).
"Di belakangnya ada mobil membunyikan klakson, sehingga pengemudi angkot minggir dan ban mobil sudah menepi ke beram jalan," katanya.
Saat mobil melewati mobil angkot, kata Christin, tiba-tiba pengemudi disebut memaki sopir angkot.
"Satu orang perempuan yang ada di samping sopir mobil juga meludahi Ronal," katanya.
Hal itu membuat sopir angkot geram dan mengejar mobil itu sambil memegang besi. Setelah tidak dapat mengejar mobil yang mengarah ke arah Sunggal, sopir angkot meneruskan perjalanan ke arah Medan.
"Tidak terjadi insiden yang tidak diinginkan, namun aksinya sempat terekam warga dan viral di media sosial," jelasnya.
Baca Juga: Jokowi Lantik 3 Duta Besar LBBP, Mantan Gubernur Lemhanas Jadi Dubes Filipina
Petugas mengamankan satu unit angkot dan sebilah besi bekas tangkai perseneling mobil.
"Terhadap sopir angkot kita melakukan pembinaan agar tidak mengulangi perbuatannya," tukasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana