SuaraSumut.id - Sebuah video yang menunjukkan sepasang suami istri menjadi korban penganiayaan viral di media sosial.
Pasutri itu diketahui bernama Darwin Tanadi (42) dan Agustina (35), warga Medan. Video itu diunggah di akun Instagram @tkpmedan.
Dilihat Rabu (12/1/2022), terlihat Darwin berlumuran darah setelah kepalanya dihantam benda. Sedangkan sang istri disebut mengalami patah tangan usai dipukul.
Dari keterangan yang diunggah, peristiwa terjadi pada Minggu (9/1/2022). Saat itu, korban tengah mengendarai mobil hendak keluar dari komplek perumahan di Kelurahan Titipapan, Kecamatan Medan Deli.
Saat yang sama diduga pelaku juga hendak keluar dari rumahnya menumpangi mobil. Khawatir bersenggolan, Darwin menekan klakson.
"Si pelaku ini enggak senang diklakson. Kemudian dia turun dari mobil dan mendatangi korban," tulis dalam narasi video yang diunggah.
Dalam unggahan itu disebut bahwa pasangan suami istri itu masih menjalani perawatan di RS Royal Prima.
Video tersebut sontak membuat warganet geram. Mereka menilai perbuatan pelaku tidak bisa dibiarkan.
"Kok susah, penjarakan..," tulis warganet.
Baca Juga: 4 Cara Membuat Wordpress Gratis Terbaru di Tahun 2022, Jangan Dilewatkan!
"Tetangga jadi musuh sekarang," tulis warganet lainnya.
"Golkan aja," tulis warganet.
Melansir dari kabarmedan.com, kuasa hukum korban, Ruben Panggabean mengatakan, peristiwa itu telah dilaporkan ke Polres Pelabuhan Belawan.
"Kami sudah membuat laporan ke Polres Pelabuhan Belawan dengan harapan kasus tersebut cepat ditangani dan ditindak," katanya.
Berita Terkait
-
Viral Siswa SD di Bekasi Korban Bullying Ditendang hingga Diinjak, Polisi Janji Proaktif
-
Viral Wanita Buang Makeup Kedaluwarsa Bikin Ikut Nyesek, Warganet Beri Saran Ini
-
Viral Aksi Begal Payudara di Karawaci Tangerang, Polisi Ungkap Korbannya Waria
-
Viral Diamuk Massa, Sopir Honda Brio Pelaku Tabrak Lari di Palmerah Resmi Tersangka
-
Videonya Bikin Sesak, Viral Bocah SD di Bekasi Dibully Hingga Tersungkur Memeluk Bola
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Layanan Pegadaian Hadir di Mandrehe Nias Barat
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini