SuaraSumut.id - Wisata alam Cave and Hot Springs Goa Ergendang di Desa Penungkiren, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), menawarkan sensasi mandi air panas di dalam goa.
Dengan suguhan pemandangan goa yang eksotik, udara segar khas pegunungan, ditambah kolam air panas, membuat destinasi wisata alam yang satu ini dapat melepas penat di akhir pekan.
Lokasi wisata ini hanya berjarak sekitar 40 km dari Kota Medan, dengan durasi perjalanan sekitar 1 jam 30 menit.
"Wisata di sini benar-benar seru untuk bawa keluarga, teman, liburan. Wisata mandi air panas enak sekali, hilang penat," kata Reza Siregar (29), salah seorang warga Medan yang berwisata, Minggu (23/1/2022).
Ia mengatakan, perjalanan dari Medan untuk menuju lokasi wisata ini melalui rute Jalan Brigjen Katamso - Jalan Brigjen Zein Hamid - Delitua - Sibiru-biru - Penen.
"Dari situ lurus aja nanti ada plang penunjuk lokasi wisata Goa Ergendang,” kata Reza.
Setibanya di sana, lokasi wisata ini sungguh mengagumkan dengan udara segar khas pegunungan langsung menyapa setiap pengunjung.
"Kutipan retribusi dan parkir sekali saja, dan terjangkau harganya," katanya.
Lokasi wisata ini semakin mempesona saat melihat kolam yang unik yang berada di dalam goa.
Baca Juga: Polisi Bubarkan Konvoi Mobil Mewah di Tol Andara
"Kolamnya juga gak cuma satu, ada beberapa kolam, airnya tak terlalu panas, dan bau belerangnya juga tidak bau menyengat. Anak-anak pada senang main air," ungkapnya.
Hal yang sama disampaikan Dian (28) salah seorang pengunjung yang berada di sana. Dirinya terpukau dengan keindahan alam di lokasi wisata Goa Ergendang.
“Keren, ternyata ada goanya beneran, air pancuran panasnya juga menghilangkan pegal pegal, penat, sangat rileks. Mantap kali,” kata Difa.
Di lokasi juga terlihat aneka buah-buahan segar dijajakan warga setempat seperti pisang, alpukat, jeruk dan sirsak yang langsung diambil dari kebun di seputaran lokasi.
Ada juga penjualan air nira asli yang memberikan kesegaran dan menghapus dahaga. Selain itu, pihak pengelola juga menyediakan lokasi parkiran yang luas.
Penanaman "Ergendang" sendiri berasal dari bahasa Karo yang artinya "menabuh gendang". Pada saat tertentu, sering terdengar suara mirip tabuhan musik tradisional Karo.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Cara Efektif Mencegah Kabel Listrik Digigit Tikus agar Rumah Terhindar dari Kebakaran
-
Sayuran Cepat Layu? Ini Rahasia Menyimpannya Agar Awet dan Tahan Lama
-
Harga Emas Galeri24 dan UBS di Pegadaian 12 Januari 2026 Stabil
-
Mendagri Tito Karnavian Beri Batas Waktu 3 Hari untuk Data Rumah Rusak Akibat Bencana di Aceh
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih