SuaraSumut.id - Seorang pria di Medan, berinisial EZ (46) ditangkap polisi karena melakukan penipuan dengan modus menjanjikan menjadi satpam.
Dalam aksinya EZ sudah menipu puluhan orang. Ia meminta uang jutaan rupiah kepada korban, namun kerja yang dijanjikan tak kunjung ada.
Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Muhammad Firdaus mengatakan, penangkapan EZ dilakukan setelah pihaknya menerima laporan korban.
"Modus pelaku mengiming-imingi korban bekerja dengan meminta sejumlah uang dan menjanjikan dalam tempo sebulan," kata Firdaus, kepada suarasumut.id, Senin (7/3/2022).
Namun, kata Firdaus, setelah waktu yang ditentukan habis, pekerjaan sebagai satpam tak kunjung ada. Korban lalu meminta uang kembali, namun tidak diberikan pelaku dengan berbagai alasan.
"Motif pelaku mencari keuntungan untuk dirinya sendiri," ujarnya.
Pelaku dikenakan dengan Pasal 378 dan atau 372 KUHPidana dengan ancaman hukuman 5 tahun kurungan penjara.
"Pelaku mengaku korbannya ada sekitar 40 orang," katanya.
Salah seorang korban bernama Dian (43) mengaku, telah menyerahkan uang Rp 3,5 juta kepada pelaku untuk bekerja menjadi satpam
di salah satu apartemen di Medan.
Baca Juga: Petenis Rusia Daniil Medvedev Masih Nomor Satu
"Saya kasih Rp 3,5 juta. Diperkenalkan teman saya, makanya saya percaya karena suaminya sudah kerja," ungkapnya.
"Ternyata saya gak kerja, karena di apartemen itu tidak ada kontrak untuk satpam," sambungnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Istri Jenderal Gadungan di Duren Sawit Turut Ditangkap Terkait Kasus Penipuan Rp 1 Miliar
-
Begini Tampang Jendral Polisi Gadungan yang Lakukan Penipuan Hingga 1M
-
Mengenal Catfishing: Penipuan Digital yang Andalkan Identitas Palsu, Sama Seperti yang Dilakukan Simon Leviev?
-
Namanya Terseret, Han So Hee Tegas Ogah Tanggung Jawab Atas Penipuan yang Diduga Dilakukan Ibunya
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus
-
Aceh Alami 1.556 Gempa Bumi Sepanjang 2025
-
3 Motor Matic Keren untuk Anak Muda, Nyaman, dan Bertenaga
-
Harga Emas 2 Januari 2026 Kembali di Atas Rp 2,5 Juta per Gram
-
600 Hunian di Aceh Tamiang Rampung, Diserahkan ke Pemerintah Daerah 8 Januari 2026