SuaraSumut.id - Wali Kota Medan, Bobby Nasution mengatakan, menekan kasus penyebaran Covid-19 hingga tingkat lingkungan. Hal ini karena menyangkut kesehatan dan nyawa masyarakat.
Bobby mengaku, penyebaran Covid-19 mengalami peningkatan. Sehingga Kota Medan harus kembali menerapkan PPKM Level 3.
"Agar penanganan berjalan optimal guna menekan angka penyebaran Covid-19, kita
memantau hingga ke tingkat lingkungan," kata Bobby, Sabtu (12/3/2022).
Menantu Presiden Jokowi ini bahkan tidak ragu untuk turun langsung ke masyarakat guna mengajak dan mengimbau warga agar senantiasa mematuhi protokol kesehatan (prokes).
Bobby ingin melihat langsung kedisiplinan masyarakat terhadap prokes, sekaligus menghadirkan rasa aman serta meyakini warga bahwa pemerintah benar-benar serius dalam penanganan Covid-19.
"Apalagi saat ini Pemkot Medan telah memiliki aplikasi untuk melihat dan memantau lingkungan di Kota Medan yang melakukan isolasi lingkungan (isoling)," ujarnya.
Upaya Bobby dalam menangani dan menekan angka kasus Covid-19 dinilai luar biasa oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama UIN Sumut Dr H Nispul Khoiri MAg.
Terlebih Bobby sebagai Wali Kota hadir ke tengah masyarakat sebagai bentuk kepedulian dan peka terhadap problema masyarakat.
"Strategi yang dilakukan Pemko Medan luar biasa sebagai upaya pencegahan sekaligus penanganan Covid-19. Bahkan, nyatanya apa yang dilakukan khususnya dipandang berhasil dan efektif," tukasnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Layanan Pegadaian Hadir di Mandrehe Nias Barat
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini